DKI JAKARTA - JAKARTA. Tempat parkir khusus untuk sepeda akan disiapkan di halte Transjakarta dan stasiun kereta rel listrik (KRL). Dinas Perhubungan DKI Jakarta telah meminta PT Transjakarta untuk menyiapkan tempat parkir sepeda di halte-halte.
"Transjakarta kan rencana di setiap halte kita akan pasang juga untuk tempatnya. Mereka (PT Transjakarta) harus menyiapkan itu (tempat parkir sepeda)," ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Syafrin Liputo di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (10/10).
Baca Juga: DKI pangkas hibah kamera ETLE ke Polda Metro, ini alasannya
Selain itu, Dinas Perhubungan DKI Jakarta meminta PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional I untuk menyiapkan tempat parkir sepeda di stasiun-stasiun KRL. Dinas Perhubungan sedang berkoordinasi dengan PT KAI untuk menyiapkan tempat parkir sepeda tersebut.
"Kita koordinasikan dengan PT KAI, dalam hal ini Daop I, untuk di setiap stasiun disiapkan jalur sepedanya juga," kata Syafrin.
Dinas Perhubungan meminta tempat parkir sepeda dilengkapi papan informasi untuk mempermudah penumpang yang akan memarkirkan sepeda mereka dan melanjutkan perjalanan menggunakan transportasi umum.
Penyiapan tempat parkir sepeda ini bertujuan mendukung program Jakarta Ramah Bersepeda yang digagas Pemprov DKI Jakarta. "Seiring dengan program Jakarta Ramah Bersepeda, kita akan dorong untuk penyiapan parkir sepeda di stasiun," ucap Syafrin.
Pemprov DKI menyiapkan jalur sepeda. Pemprov DKI menguji coba fase satu jalur sepeda sepanjang 25 kilometer sejak 20 September sampai 19 November 2019.
Baca Juga: Pemkot Bekasi hapus sanksi PBB-P2, simak masa berlakunya
Rutenya Jalan Medan Merdeka Selatan - Jalan MH Thamrin - Jalan Imam Bonjol - Jalan Pangeran Diponegoro - Jalan Proklamasi - Jalan Pramuka - Jalan Pemuda.
Fase dua panjangnya 23 kilometer dan akan diuji coba pada 12 Oktober-19 November 2019. Rutenya Jalan Jenderal Sudirman - Jalan Sisingamangaraja - Jalan Panglima Polim - Jalan RS Fatmawati.
Sementara fase ketiga akan diuji coba pada 2-19 November 2019. Rutenya Jalan Tomang Raya - Jalan Cideng Timur - Jalan Kebon Sirih - Jalan Matraman Raya - Jalan Jatinegara Barat - Jalan Jatinegara Timur. (Nursita Sari)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Parkir Sepeda Akan Disiapkan di Halte Transjakarta dan Stasiun KRL"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News