JAKARTA. Keikutsertaan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Presiden PKS Sohibul Iman untuk berkampanye dinilai mampu meningkatkan elektabilitas pasangan calon gubernur-calon wakil gubernur DKI nomor pemilih tiga, Anies Baswedan-Sandiaga Uno jelang Pilkada DKI 2017.
Anies menjelaskan, kedua pimpinan partai ini memiliki kemampuan untuk mengerahkan seluruh kadernya sehingga bisa berusaha dengan maksimal.
"Kedua-duanyanya besar (pengaruh), karena memilik daya dorong kepada seluruh aparatur partai dan juga bagi para pendukung dan simpatisan yang ada," ujar Anies saat ditemui di JIExpo, Jakarta Pusat, Minggu (8/1).
Anies menambahkan, keikutsertaaan Prabowo dan Sohibul juga memperlihatkan bahwa kedua partai pengusung ini serius untuk mengerahkan seluruh kemampuan partai jelang Pilkada DKI yang tinggal satu bulan lagi.
Adapun Anies menyebut, "turun gunungnya" kedua tokoh ini merupakan fase penyelesaian dari strategi kampanye mereka.
"Makanya kerja bertahap, sekarang kita kerja dalam tahap fase penuntasan. Semua disiapkan barisannyaa kali ini kick off dan selama satu bulan kita all out," ujar Anies.
Sejak awal Januari 2017, Prabowo dan Sohibul ikut mengampanyekan Anies-Sandiaga guna menarik hati para pemilih di Jakarta. Prabowo sempat mendampingi Anies saat mendatangi permukiman warga di Pasar Ikan yang telah ditertibkan oleh Pemprov DKI. (David Oliver Purba)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News