Ridwan Kamil Pamer Realisasi Investasi di Jabar Tertinggi Sepanjang Sejarah pada 2022

Kamis, 26 Januari 2023 | 15:54 WIB   Reporter: Lailatul Anisah
Ridwan Kamil Pamer Realisasi Investasi di Jabar Tertinggi Sepanjang Sejarah pada 2022

Ridwan Kamil Pamer Realisasi Investasi di Jabar Tertinggi Sepanjang Sejarah pada 2022


INVESTASI - JAKARTA. Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil melaporkan capaian investasi yang diraih Jawa Barat pada tahun 2022 mencapai Rp 174,6 triliun.

Hal ini ia sampaikan  di depan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto pada saat Rapat Koordinasi Nasional Transisi Penanganan Covid - 19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional 2023, di Jakarta, Kamis (26/1).

"Ternyata selama covid-19 investasi Jawa Barat justru tertinggi dalam sejarah yang kita prediksi turun di akhir 2022 yaitu Rp 174 triliun," kata pria yang akrab di sapa Emil di Jakarta, Kamis (26/1).

Baca Juga: Di Tengah Meningkatnya Investasi, Serapan Tenaga Kerja Masih Minim

Dengan capaian tersebut, Jawa Barat mendapat provinsi dengan serapan Penanaman Modal Asing (PMA) dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDM) tertinggi di Indonesia.

"Kita juga agak bingung dunia slowdown tapi ternyata walaupun Covid-19 investor senang ke Jawa Barat. 5 tahun berturut kami nomor satu di Indonesia terkait itu," lanjut Emil.

Dengan tingginya investasi tersebut, Emil turut mengklaim bertambahnya serapan tenaga kerja di Jawa Barat. Namun demikian ia tidak menyebut jumlah pasti yang dimaksud.

Baca Juga: Saham Indika Energy (INDY) Masuk Rekomendasi Analis, Ini Alasannya

Lebih lanjut ia juga memaparkan data penurunan angka kemiskinan di Jawa Barat. Ia menyebut, Jawa Barat menjadi provinsi dengan penurunan orang miskin terbanyak yakni 17.360 orang sepanjang Januari - September 2022.

"Ini menunjukkan bahwa ekonomi di hari ini hampir setara dengan pra covid. Bahkan ada anomali tadi, harusnya eskpektasi kami investasi turun tapi malah meningkat pesat," terang Emil.  

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli

Terbaru