Sejak 2 Januari 2023, Jayapura Papua Dilanda 1.079 Gempa

Kamis, 09 Februari 2023 | 18:45 WIB Sumber: Kompas.com
Sejak 2 Januari 2023, Jayapura Papua Dilanda 1.079 Gempa

ILUSTRASI. Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati memberikan penjelasan mengenai penanganan gempa


GEMPA - JAKARTA. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat, sebanyak 1.079 gempa terjadi di Jayapura, Papua, terhitung sejak 2 Januari 2023 hingga 9 Januari 2023 pukul 16.25 WIT. 132 di antaranya dirasakan oleh masyarakat di Jayapura.

“Hingga pukul 14.25 WIB atau 16.25 WIT telah terjadi gempa bumi susulan sebanyak 1.079 kali. Ada 132 gempa bumi yang dirasakan langsung oleh masyarakat Jayapura dan sekitarnya,” kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam jumpa pers daring melalui Zoom Meeting, Kamis (9/2/2023).

Dwikorita meminta warga di Kota Jayapura dan sekitarnya untuk tetap waspada dan menjauhi bangunan yang retak atau rusak.

“Kami imbau warga masyarakat untuk tetap waspada dan menjauhkan dirinya dari bangunan-bangunan yang retak atau mudah rusak,” imbuhnya.

Kepala BMKG Wilayah V Jayapura, Yustus Rumaikek mengatakan, pihaknya terus memantau kondisi pasca-gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,2 di Jayapura.

Baca Juga: Gempa 5.4 SR di Jayapura, Empat Warga Meninggal Dunia

“Kita terus memantau kondisi di Jayapura pasca-gempa bumi dengan berkoordinasi bersama dengan berbagai pihak dalam mengatasi kerusakan akibat gempa bumi di Jayapura,” ujarnya.

Seperti diketahui, gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,2 mengguncang Kota Jayapura, Provinsi Papua, Kamis (9/2/2023) sekitar pukul 13.28 WIB atau 15.28 WIT.   Gempa itu menyebabkan sejumlah bangunan rusak dan empat korban meninggal dunia.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "BMKG: 1.079 Gempa Terjadi di Jayapura Sejak 2 Januari 2023"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru