- Perkembangan kasus corona di Jakarta
Hal ini terlihat dari kasus positif corona di Jakarta yang masih fluktuatif dan kini mengalami kenaikan. Butuh kerja bersama untuk memutus rantai penularan ini.
Berdasarkan data terkini Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, telah melakukan tes PCR corona di Jakarta sebanyak 14.192 spesimen.
Dari jumlah tes corona di Jakarta tersebut, sebanyak 7.076 orang dites PCR hari ini untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 513 positif dan 6.563 negatif.
Baca Juga: Resmi turun, batas tarif tertinggi real time PCR Rp 495.000 di Jawa Bali
Selain itu, fasilitas kesehatan DKI Jakarta juga melakukan tes Antigen corona di Jakarta pada Senin (16/8) kepada sebanyak 8.170 orang dites, dengan hasil 190 positif dan 7.980 negatif.
Lebih lanjut, Dwi juga menyampaikan, target tes WHO adalah 1.000 orang dites PCR corona per sejuta penduduk per minggu (bukan spesimen)
Artinya target WHO untuk tes corona di Jakarta adalah minimum 10.645 orang dites per minggu.
Baca Juga: Sah! PT Kimia Farma turunkan harga tes PCR corona menjadi Rp 500.000
"Target tes corona di Jakarta ini telah Jakarta lampaui selama beberapa waktu. Dalam seminggu terakhir ada 107.535 orang dites PCR. Sementara itu, total tes PCR corona di Jakarta kini telah mencapai 527.234 per sejuta penduduk," terang Dwi Oktavia
Adapun jumlah kasus aktif corona di Jakarta turun sejumlah 451 kasus, sehingga jumlah kasus aktif sampai hari ini sebanyak 9.205 (orang yang masih dirawat/ isolasi).
Sementara jumlah kasus Konfirmasi corona di Jakarta secara total sampai hari Senin (16/8) sebanyak 840.955 kasus.
SELANJUTNYA>>>