8 Formasi CPNS dan PPPK 2023 untuk Lulusan SMA, Cek di Sini!

Sabtu, 23 September 2023 | 04:32 WIB Sumber: Kompas.com
8 Formasi CPNS dan PPPK 2023 untuk Lulusan SMA, Cek di Sini!

ILUSTRASI. Pemerintah resmi membuka pendaftaran seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) 2023 pada Rabu (20/9/2023).


7. BKKBN

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) membuka ribuan formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) 2023 untuk berbagai jenjang pendidikan.

Kepala BKKBN Hasto Wardoyo membenarkan adanya rekrutmen PPPK 2023 tersebut.

"Betul, pengumuman rekrutmen PPPK tahun 2023 sudah diumumkan ke publik oleh Biro SDM," ujarnya kepada Kompas.com, Kamis (21/9/2023).

Pengadaan formasi tahun ini dibuka untuk tiga jabatan dengan kualifikasi pendidikan beragam, termasuk lulusan SMA. Merujuk Pengumuman Nomor 3840/KP.02/B2/2023 tentang Pelaksanaan Seleksi Pengadaan Calon PPPK di Lingkungan BKKBN Formasi Tahun 2023, BKKBN membuka total 2.044 formasi.

Ribuan formasi tersebut terbagi menjadi tiga jabatan dengan penempatan di kantor regional yang tersebar di 32 provinsi Indonesia. Untuk lulusan SMA sendiri, BKKBN membuka formasi untuk Petugas Lapangan Keluarga Berencana Pemula.

8. Kemenkominfo

Dilansir dari laman resmi BKN, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkomifo) juga membuka formasi untuk lulusan SMA dan SMK sederajat.  Untuk posisi yang dibuka oleh Kemenkomifo sendiri adalah Pemula-Asisten Pranata Siaran dengan penghasilan berkisar Rp 4-4,5 juta.

Untuk tugasnya sendiri, Pemula-Asisten Pranata Siaran memiliki tugas untuk mempersiapkan, mengecek, mengumpulkan, menyusun dan melaksanakan penyeleggaraan kegiatan di bidang produksi, penyiaran dan layanan media baru sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku untuk kelancaran pelaksanaan tugas.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "8 Formasi CPNS dan PPPK 2023 yang Dibuka untuk Lulusan SMA"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Terbaru