Bupati Purwakarta minta tolong Bandung soal wisata

Kamis, 08 Januari 2015 | 17:06 WIB Sumber: Kompas.com
Bupati Purwakarta minta tolong Bandung soal wisata

ILUSTRASI. Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan Perempuan


BANDUNG. Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi, berkunjung ke kantor Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, Kamis (8/1/2015). Dalam kunjungan tersebut, Dedi meminta kepada Emil--sapaan akrab Ridwan Kamil--agar mau bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Purwakarta dalam hal menggenjot potensi pariwisata. 

"Purwakarta minta tolong ke Bandung, tolong lah, pariwisata Bandung yang overload ditarik ke sana," kata Emil saat ditemui seusai kunjungan di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Kota Bandung, Kamis (8/1/2015). 

Selain itu, kata Emil, Bupati Purwakarta juga memintanya untuk mambantu meningkatkan kreativitas anak mudanya dengan cara sharing usaha-usaha industri kreatif yang banyak merebak di Kota Bandung. 

"Nanti akan ada tim kreatif anak mudanya diperbantukan.  Akhir Januari kita kumpul para investor Bandung dan anak-anak kreatifnya juga akan membantu. Kita juga ada MoU-nya dengan Purwakarta. Istilahnya jadi sister city versi lokal lah," kata dia. 

Emil menjelaskan, industri kreatif dan pariwisata yang selama ini menjadi salah satu tonggak perekonomian di Kota Kembang sudah sewajarnya dibagi ke kota tetangga. "Kota Bandung ini kan terus-terusan macet, daripada terus-terusan macet maka seluruh daerah di sekitar Bandung ikut menata diri agar bisa menangkap dengan baik peluang," ucap dia. 

Di tempat yang sama, Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi mengakui kalau Bandung sebagai kota tujuan wisata dan segudang kreativitas yang dikembangkan anak mudanya. "Sumber daya kreativitas ini ada di Bandung. Kita 'kan indutri makanan sudah bagus tinggal hal-hal lainnya. Jadi kita perlu mengembangkan beberapa daerah di Purwakarta menjadi pusat industri kreatif masyarakat," tutur Dedi. 

Menurut Dedi, Purwakarta mesti belajar beberapa potensi kreatif yang dimiliki oleh Kota Bandung. Potensi bisa dikembangan di Purwakarta antara lain bidang fesyen, estetika seni, dan panggung hiburan. 

Dedi pun mengaku siap untuk merangkul para pengusaha industri kreatif dan pariwisata, serta pihak swasta yang ada di Bandung melalui Emil untuk bersama-sama menata Purwakarta. "Bandung selama ini 'kan terkenal dengan wisata belaja berupa factory outlet (FO). Nah, kami memberikan kesempatan pengusaha atau investor untuk membuka FO di Purwakarta. Pemkab Purwakarta siap memberikan fasilitasnya," tandasnya. (Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Uji Agung Santosa
Terbaru