Daftar Posisi yang Masih Sepi Peminat di Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Apa Saja?

Sabtu, 23 April 2022 | 14:45 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Daftar Posisi yang Masih Sepi Peminat di Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Apa Saja?


LOWONGAN KERJA -  Pada tanggal 25 April 2022, pendaftaran Rekrutmen Bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan ditutup. 

Meskipun tinggal menghitung hari hingga tanggal penutupan, masih ada beberapa posisi di berbagai instansi yang sepi peminat. 

Banyak dari posisi tersebut membuka kuota yang cukup banyak, namun total pendaftarnya belum mencapai separuh kuota. 

Untuk mempermudah Anda, berikut ini informasi beberapa posisi yang masih sepi peminat di Rekrutmen Bersama BUMN 2022 per tanggal 22 April 2022, dirangkum dari situs resminya. 

Baca Juga: Pekan Depan Tutup, Cek Lagi Ketentuan Upload Berkas Rekrutmen Bersama BUMN 2022

Posisi sepi peminat di Rekrutmen Bersama BUMN 2022

1. Digital platform and IT

  • PT. Telkom Indonesia (Persero) Tbk
  • S1/D4 jurusan Sistem dan Teknologi Informasi, Statistik, Teknik Industri, Teknik elektro, Teknik Telekomunikasi, Ilmu Komputer, Teknik Informatika, Matematika, Fisika
  • Kuota pendaftaran: 45.000
  • Total pendaftar: 14.694

2. Assistant engineer pemeliharaan distribusi

  • PT. Perusahaan Listrik Negara (Persero)
  • S1/D4 jurusan Teknik Elektro
  • Kuota pendaftaran: 16.500
  • Total pendaftar: 2.857

3. Development dan operations (front/end/full stack developer)

  • Perum Percetakan Uang Republik Indonesia
  • S1/D4 jurusan Teknik Informatika, Sistem Informasi, Software Engineering/ Rekayasa Perangkat Lunak, Computer Science/ Ilmu Komputer
  • Kuota pendaftaran: 10.200
  • Total pendaftar: 2.810

4. Staff pemeliharaan sintelis LAA

  • PT. Kereta Api Indonesia (Persero)
  • D3 jurusan Prodi Teknik Elektro, Mekatronika, Fisika Terapan/Fisika Instrumentasi/Elektro Instrumentasi
  • IPK minimal 3,0
  • Akreditasi jurusan pada saat kelulusan A
  • Pria
  • Tinggi badan minimal 160 cm dengan berat badan ideal
  • Kuota pendaftaran: 21.250
  • Total pendaftar: 1.315

Baca Juga: Calon Mahasiswa Kampus Swasta Bisa Dapat KIP Kuliah 2022, Ini Caranya

5. Operator/assistant/administrator (supply and distribution; engineering; marketing and sales)

  • PT. Pertamina (Persero) - PT. Pertamina Patra Niaga
  • D3 jurusan Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Industri, Teknik Sipil, Teknik Fisika, Teknik Kimia, Manajemen/Bisnis, Akuntansi, Statistika.
  • Kuota pendaftaran: 43.500
  • Total pendaftar: 12.844

Demikian informasi beberapa posisi di berbagai instansi BUMN yang masih sepi peminat meskipun kuota pendaftaran yang dibuka banyak. 

Anda bisa melihat daftar posisi apa saja yang masih tersedia dan sudah penuh dengan cara login lebih dahulu pada akun Rekrutmen Bersama Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru