Dengan fasilitas ini, deteksi corona di Timika Papua menjadi lebih cepat

Senin, 01 Juni 2020 | 19:48 WIB   Reporter: Adi Wikanto
Dengan fasilitas ini, deteksi corona di Timika Papua menjadi lebih cepat

ILUSTRASI. andy.dwijayanto@kontan.co.id-Andy Dwijayanto / KONTAN-Tambang Bawah Tanah Freeport Bakal Membentang 1000 Km


Sebelum Laboratorium Pemeriksaan PTFI beroperasi, analisa tes swab memakan waktu hingga satu minggu di Jayapura.

Kini, hasil pemeriksaan dapat tersedia lebih cepat, dalam hitungan beberapa jam atau beberapa hari.

Selain melengkapi peralatan dan perlengkapan, PT Freeport Indonesia (PTFI) telah mendatangkan 54 personel kesehatan tambahan. Termasuk di antaranya adalah lima dokter umum, dua dokter spesialis, tiga teknisi laboratorium, dua radiografer, dua apoteker, dan sejumlah tenaga non-medis.

Reynold Rizal Ubra, Juru Bicara Tim Gugus Tugas Kabupaten Mimika  menyebut total pasien positif COVID-19 di Kabupaten Mimika yang telah sembuh terus meningkat.

Pada Minggu, 31 Mei 2020, pasien yang telah sembuh dilaporkan mencapai 93 orang.

Dari jumlah tersebut, tercatat pasien sembuh terbanyak berasal dari RS Tembagapura.

Salah satu faktor yang mendukung tingkat kesembuhan ini yaitu perawatan medis yang baik, termasuk pemberian suplemen yang mendukung gizi pasien.

Kebanyakan yang sembuh adalah mereka yang tidak memiliki penyakit penyerta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto
Terbaru