DKI pasang pengolah air baku di Kanal Banjir Barat

Rabu, 25 Mei 2016 | 20:40 WIB   Reporter: Agus Triyono
DKI pasang pengolah air baku di Kanal Banjir Barat


JAKARTA. Pemerintah Daerah DKI Jakarta akan membangun instalasi pengolah air baku. Rencananya, instalasi tersebut akan dibangun di Kanal Banjir Barat.

Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Gubernur DKI Jakarta mengatakan, pembangunan tersebut akan dimulai tahun ini dan ditargetkan selesai dalam waktu satu setengah tahun. Rencananya, pembangunan ini akan melibatkan PT Memiontec Indonesia.

Basuki mengatakan, kerjasama dengan Memiontec dilakukan karena perusahaan tersebut sebelumnya sudah memilik pengalaman, baik di negara asalnya Singapura dan Asia lainnya.

"Ini air comberan aja bisa langsung diminum. Kita harus mencontoh dengan Singapura yang sebelumnya sudah melakuan hal ini juga," katanya seperti dikutip KONTAN dari website resmi Pemda DKI Jakarta, beritajakarta.com, Rabu (25/5).

Sementara itu, Direktur PT Memiontec Indonesia, Dewi Kwek mengatakan, akan menggunakan teknologi berbeda dalam pembangunan instalasi pengolah air baku di Jakarta. Teknologi yang digunakan rencananya akan menggunakan sistem membran.

Teknologi ini digunakan, karena sungai di Jakarta masih dipenuhi sampah. "Agar produksi air tetap konsisten saja," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia

Berita Terkait


Terbaru