Gapki serahkan bantuan untuk korban gempa di Lombok

Kamis, 16 Agustus 2018 | 20:17 WIB   Reporter: Lidya Yuniartha
Gapki serahkan bantuan untuk korban gempa di Lombok

ILUSTRASI. DAMPAK GEMPA SUSULAN DI MATARAM


CSR - JAKARTA. Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) menyerahkan bantuan kemanusiaan berupa obat-obatan dan vitamin kepada para korban gempa Lombok. Sebelumnya, Gapki telah menyerahkan bantuan berupa kasur, selimut, makanan segar dan bantuan lain ke Lombok Timur.

"Beberapa hari pasca kejadian gempa, kesehatan masyarakat mulai terganggu. Mulai dari Ispa, typus, diare, perawatan luka baik ringan hingga luka berat bekas operasi. Sementara persediaan obat sudah menipis. Kami berterima kasih atas bantuan obat-obatan yang diberikan oleh Gapki. Kami akan segera distribusikan agar masyarakat dapat mendapatkan penanganan medis secara cepat," kata Baiq Mulianah, Ketua NU Peduli Gempa Lombok dalam keterangan tertulisnya, Kamis (16/8).

Selain bantuan yang sudah didistribusikan ini, Gapki masih menggalang bantuan dari pelaku usaha sektor kelapa sawit. Gapki berharap, bantuan ini dapat meringankan para korban gempa di Lombok.

“Sesuai dengan namanya, Gapki Peduli, merupakan wujud kepedulian industri kelapa sawit, dalam rangka meringankan beban saudara-saudara yang terdampak gempa bumi di Lombok," ujar Kacuk Sumarto, Wakil Ketua I GAPKI Pusat.

Dalam mendistribusikan bantuan kepada para korban gempa ini, GAPKI bekerjasama dengan Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim - Nahdlatul Ulama. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi
Terbaru