UPDATE Gunung Merapi: Makin sering meletus, ini sudah proses letusan magmatik

Kamis, 24 Mei 2018 | 07:23 WIB   Reporter: Hasbi Maulana, Wahyu Tri Rahmawati
UPDATE Gunung Merapi: Makin sering meletus, ini sudah proses letusan magmatik

ILUSTRASI.


ERUPSI GUNUNG - JAKARTA. Terjadi letusan pukul 03.04 WIB di Gunung Merapi. Letusan ini berdurasi 4 menit dengan ketinggian kolom 6.000 meter, mengarah ke barat.

Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengatakan, letusan Merapi pagi ini masih dianalisis. "Yang pasti, magma terus mendorong ke permukaan sehingga letusan makin sering," kata Sutopo, Kamis (24/5).

Dia menambahkan, doronga magma menuju ke permukaan kawah menyebabkan Gunung Merapi makin sering meletus. "Pagi ini adalah letusan ketujuh sejak 21 Mei 2018," ujar dia.

Sutopo menambahkan, selama status masih Waspada, belum perlu ada pengungsian. "Tapi jika masyarakat mengungsi sedara mandiri, maka kami akan tangani dan berikan bantuan kepada pengungsi," kata Sutopo.

Berdasarkan informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sleman, masyarakat diimbau untuk tidak panik dan tetap beraktivitas serta meningkatkan kewaspadaan. Masyarakat pun perlu alat pelindung diri seperti masker, kacamata, jaket, penutup kepala dan alas kaki apabila beraktivitas di luar rumah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati
Terbaru