PPDB ONLINE - Simak jadwal penerimaan peserta didik baru melalui Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) untuk SD dan SMP di Kota Makassar tahun 2025. Jelang tahun ajaran baru, siswa akan mencari sekolah atau jenjang pendidikan yang lebih tinggi.
SPMB 2025 kini berubah menjadi jalur domisili sebagai prioritas utama. Jalur ini mempertimbangkan jarak atau radius antara tempat tinggal calon peserta didik dengan sekolah tujuan, yang berbeda dari sistem zonasi nasional.
Berdasarkan informasi dari Dinas Pendidikan Makassar, daya tampung siswa baru di tingkat SD mencapai 18.620 siswa, sedangkan jenjang SMP tersedia kuota untuk 13.696 siswa.
Baca Juga: Dulu Bernama Jalur Zonasi PPDB, Ini Penjelasan Soal Jalur Domisili SPMB 2025
Pendaftaran dibuka serentak untuk kedua jenjang pendidikan pada tanggal 25–29 Juni 2025 khusus untuk jalur domisili. Pendaftaran SPMB untuk SD dan SMP dibuka bersamaan.
Jadwalnya mulai 25-29 Juni 2025, khusus untuk jalur domisili dengan SD kuota 80%, sementara SMP 50%.
Selain domisili, panitia juga menyiapkan jalur non-domisili, yakni jalur afirmasi, perpindahan orang tua, dan jalur prestasi (khusus SMP).
Baca Juga: Apa Itu KK SKD pada SPMB SD, SMP, dan SMA? Ini Fungsi dan Cara Mengurusnya
Jalur afirmasi SD memiliki kuota 15%, dan jalur perpindahan orang tua sebesar 5%. Sementara untuk SMP, kuotanya adalah 25% untuk jalur prestasi, 20% afirmasi, dan 5% perpindahan orang tua.
Prioritas utama adlaah jalur domisili. Setelah selesai, baru dibuka jalur non-domisili. Domisili itu mengacu pada radius atau jarak antara sekolah dan rumah calon pendaftar, sehingga berbeda dengan skema zonasi.
JADWAL SPMB SD KOTA MAKASSAR
Berikut ini Jadwal SPMB SD Kota Makassar 2025.
- Sosialisasi: 28 Mei–26 Juni 2025 (Luring)
- Simulasi: 10–11 Juni 2025
- Persiapan Aplikasi: 23–24 Juni 2025 (Daring)
- Pendaftaran Jalur Domisili: 25–28 Juni 2025
- Validasi Jalur Domisili: 25–29 Juni 2025 (Daring)
- Pengumuman Jalur Domisili: 30 Juni 2025 (Daring)
- Daftar Ulang Jalur Domisili: 30 Juni–1 Juli 2025 (Daring)
- Pendaftaran Jalur Non-Domisili: 1–4 Juli 2025
- Validasi Jalur Non-Domisili: 1–4 Juli 2025 (Daring)
- Pengumuman Jalur Non-Domisili: 5 Juli 2025 (Luring)
- Daftar Ulang Jalur Non-Domisili: 7–8 Juli 2025 (Luring)
- Masa Persiapan Masuk Sekolah: 9 Juli 2025 (Luring)
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS): 10–12 Juli 2025 (Luring)
- Hari Pertama Belajar: 14 Juli 2025 (Luring)
Baca Juga: Link Download Aplikasi Cetak KK Online Gratis, Bisa di HP Android dan iOS
Jadwal SPMB SMP Kota Makassar 2025
Berikut ini Jadwal SPMB SMP Kota Makassar 2025.
- Sosialisasi: 28 Mei–26 Juni 2025 (Luring)
- Simulasi: 10–11 Juni 2025 (Daring)
- Persiapan Aplikasi: 23–24 Juni 2025 (Daring)
- Pendaftaran Jalur Domisili: 25–29 Juni 2025 (Daring)
- Validasi Jalur Domisili: 25–29 Juni 2025 (Daring)
- Pengumuman Jalur Domisili: 30 Juni 2025 (Daring)
- Daftar Ulang Jalur Domisili: 30 Juni–1 Juli 2025 (Luring)
- Pendaftaran Jalur Non-Domisili: 1–4 Juli 2025
- Validasi Jalur Non-Domisili: 1–4 Juli 2025 (Daring)
- Pengumuman Jalur Non-Domisili: 5 Juli 2025 (Luring)
- Daftar Ulang Jalur Non-Domisili: 7–8 Juli 2025 (Luring)
- Masa Persiapan Masuk Sekolah: 9 Juli 2025 (Luring)
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS): 10–12 Juli 2025 (Luring)
- Hari Pertama Efektif Sekolah: 14 Juli 2025 (Luring).
Demikian informasi terkait ini Jadwal SPMB SD dan SMP Kota Makassar 2025 yang perlu diketahui oleh orang tua siswa.
Tonton: Renovasi 65 Sekolah Rakyat Segera Dimulai
Selanjutnya: Ini 30 Ucapan Hari Kenaikan Yesus Kristus 2025 yang Penuh Kasih dan Doa
Menarik Dibaca: Kode Saham (Ticker Code) Akan Bisa Diganti, Bagaimana Menurut Anda?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News