SUBSIDI GAS - Tidak lagi dijual di pengecer, mari cek lokasi pangkalan gas LPG 3 Kg terdekat melalui situs subsiditepatlpg.mypertamina.id.
Telah diumumkan bahwa mulai 1 Februari 2025 gas LPG 3 kg subsidi sudah tidak akan lagi dijual di pengecer.
Para penerima gas subsidi saat ini dianjurkan untuk membeli langsung di pangkalan resmi. Pertamina pun menjamin harga gas LPG 3 kg di pangkalan akan lebih murah.
"Pembelian di pangkalan resmi LPG 3 kg tentu lebih murah harganya dibandingkan beli di pengecer," kata Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari.
Terkait harga, Menteri Keuangan RI Sri Mulyani mengatakan bahwa harga LPG 3 kg subsidi adalah Rp 12.750 per tabung.
Hal itu bisa terjadi karena adanya subsidi sebesar Rp 30.000 per tabung. Tanpa subsidi, harga asli LPG 3 kg bisa mencapai Rp 42.750 per tabung.
Baca Juga: Cek Daftar Penerima Subsidi LPG 3 kg Terbaru, Ada Petani dan Nelayan
Beli LPG 3 kg di Pangkalan Resmi
Tak perlu khawatir kesulitan mencari pangkalan resmi, saat ini Pertamina Patra Niaga sudah menyediakan akses untuk memudahkan masyarakat mencari pangkalan gas LPG 3 Kg terdekat.
Anda bisa mencarinya dengan masuk ke subsiditepatlpg.mypertamina.id/infolpg3kg
Setelah masuk, Anda akan mendapatkan informasi mengenai daftar pangkalan gas LPG 3 Kg yang ada di sekitar tempat tinggal Anda.
Jika tidak berhasil, Pertamina Patra Niaga juga menyediakan Call Cener 135 sebagai sumber informasi resmi.
Baca Juga: Pemerintah Tegaskan Tak Ada Kenaikan Harga Gas LPG 3kg
Pengecer Bisa Jadi Pangkalan Resmi
Pertamina Patra Niaga berharap agar seluruh pengecer juga bisa segera berubah menjadi pangkalan resmi.
Harapan itu sejalan dengan rencana Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang berencana mengubah pengecer LPG 3 kg menjadi pangkalan resmi, dimulai pada 1 Februari 2025.
Wakil Menteri ESDM, Yuliot Tanjung, meminta agar para pengecer untuk mendaftarkan diri menjadi pangkalan resmi.
Yuliot mengatakan, waktu transisi dari pengecer menjadi pangkalan resmi yang disediakan adalah satu bulan.
Jika semuanya berjalan lancar, sudah tidak akan ada lagi pengecer LPG 3 kg mulai Maret 2025.
"Ini adalah upaya untuk mencegah harga LPG 3 kg yang lebih mahal daripada harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh masing-masing pemerintah daerah," kata Yuliot.
Tonton: 4 Masalah Kulit Ini Disebabkan oleh Polusi Udara yang Jarang Disadari
Selanjutnya: 6 Rahasia Warren Buffett Bisa Sukses di Segala Bidang, Bisa Anda Contek
Menarik Dibaca: Catat! Jadwal Terbaru KRL Solo-Jogja Hari Jumat, 7 Februari 2025
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News