Kopi Halmahera, Antam (ANTM) targetkan penambahan 120 ribu pohon kopi di Maluku Utara

Kamis, 08 Agustus 2019 | 10:41 WIB   Reporter: Yudho Winarto
Kopi Halmahera, Antam (ANTM) targetkan penambahan 120 ribu pohon kopi di Maluku Utara


CSR - JAKARTA. VP HC, CSR & Finance PT Antam Tbk (ANTM, anggota indeks Kompas100 ini) Unit Bisnis Pertambangan Nikel Maluku Utara Agustinus Toko Susetio menargetkan penambahan 120 ribu pohon kopi di area kebun milik masyarakat.

“Di sini (Wasile Timur) kita targetkan 40.000 tanaman kopi,” kata Toko dalam keterangannya, Kamis (8/8).

Toko mengatakan program ini adalah bagian dari program pengembangan masyarakat Antam di wilayah Maluku Utara di bidang pertanian dan perkebunan.

Baca Juga: Naik Rp 7.000 ke level Rp 753.000 harga emas Antam kembali cetak rekor baru

“Ini merupakan pengembangan dari kegiatan sebelumnya di wilayah Kecamatan Maba, Kota Maba dan Maba Tengah, kami sudah menanam sekitar 92 ribu tanaman kopi seluas 92 hektare,” ujar Toko.

Menurut Toko, pengembangan kopi Halmahera merupakan hal yang strategis bagi masyarakat Maluku Utara. Potensi lokal perlu dikembangkan dan dioptimalkan agar dapat turut mendukung pembangunan ekonomi secara berkelanjutan.

Baca Juga: Wow, Harga Emas Terus Mencetak Rekor Baru premium

Kegiatan penanaman tanaman kopi di Wasile Timur dapat memberikan nilai tambah bagi petani kopi. Hal ini disebabkan telah terbentuk kelembagaan atas pelaksanaan program sebelumnya di Maba, Kota Maba dan Maba Tengah.

“Nantinya hasil kopi oleh petani di Wasile Timur akan langsung diolah di rumah produksi kopi di Buli” kata Toko.

Menurutnya Hasil produksi kopi yang sudah diolah menjadi kopi bubuk saat ini sudah dipasarkan di sekitar wilayah Maluku Utara dengan merek Kopi Halmahera.

Baca Juga: Harga emas Antam ikut terkerek kenaikan harga emas global

Editor: Yudho Winarto
Terbaru