“Yang menjadi persoalan adalah saya sendiri. Karena sekarang saya tinggal di Taman Suropati 7. Kalau mau ke Balai Kota, naik transportasi umumnya kan nggak ada,” kata Pramono.
Namun, ia tetap berkomitmen memulai harinya dengan naik kendaraan umum menuju agenda pertama yang memungkinkan.
“Karena saya bagian dari keputusan itu, apalagi besok ada rapat dengar pendapat di DPR. Saya ingin memulai pagi saya besok dari rumah dinas naik transportasi umum ke acara yang pertama,” ungkapnya.
Pramono memastikan dirinya dan Rano Karno akan sama-sama naik transportasi umum hari ini, sebagai penegasan bahwa pemimpin seharusnya menjadi contoh dari aturan yang diberlakukan.
Tonton: Pramono Anung Minta Bank DKI Bertransformasi, Harus Jadi Bank Global
“Apapun kebijakan dibuat, kalau tidak dijalankan percuma. Dan kalau tidak diberi contoh oleh pemimpinnya sendiri, percuma,” tegas Pramono.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "ASN Jakarta Wajib Naik Transportasi Umum Mulai Rabu Ini, Termasuk Pramono dan Rano"
Selanjutnya: Hasan Nasbi Mundur dari Juru Bicara Kepresidenan
Menarik Dibaca: 30 Link Poster Hardiknas 2025 Kreatif Untuk Peringati Hari Pendidikan Nasional
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News