GUNUNG KIDUL. Harga cabai yang sudah menembus angka Rp 50.000 per kilogram berdampak positif bagi petani cabai di Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, karena sekali penen petani bisa memperoleh jutaan rupiah.
Ketua Kelompok Petani Cabai Gembuk Sarwo Pranoto di Gunung Kidul, Senin, mengatakan bahwa naiknya harga cabai di tingkat pasaran berdampak pada penaikan pendapatan petani cabai di wilayahnya.
"Cabai yang ditanam jenis cabai merah keriting. Alhamdulilah, ada dampak positifnya," kata Sarwo.
Dalam sekali panen, pihaknya dapat meraup penghasilan sebanyak Rp 12 juta. Setiap 4 hari sekali petani dalam kelompok tersebut panen.
"Setiap sekali panen, kami bisa menghasilkan 2--3 kuintal sekali panen," katanya.
Sarwo mengungkapkan harga cabai ditingkat petani sebesar Rp40 ribu. Kenaikan ini sudah terjadi sejak beberapa minggu terakhir. "Sebelumnya, harga cabai Rp 20.000," katanya.
Ia berharap penaikan itu tetap terjadi sehingga kesejahteraan bisa dirasakan petani. "Saya harap harganya akan terus melambung naik," katanya. Ia menambahkan bahwa saat ini cabai hasil panennya disetorkan ke sejumlah kota-kota besar, bahkan sampai ke luar pulau.
"Kalau yang banyak itu daerah Bantul, tetapi sampai ada yang dari Jakarta dan juga Batam, bahkan sampai ke Riau," katanya.
Sementara itu, sejumlah pedagang di Pasar Argosari, Wonosari mengeluhkan kenaikan sejumlah harga bawang merah, putih dan cabai. Akibat kenaikan ini, omzetnya turun.
Pedagang sayuran Pasar Argosari Wagino mengungkapkan harga bawang di pasaran meningak dua kali lipat dari harga sebelumnya, yakni Rp18 ribu saat ini harga bumbu dapur tersebut tembus harga Rp35 ribu hingga Rp40 ribu per kilogram.
Harga bawang putih, kata dia, naik sebanyak Rp8.000,00 dari sebelumnya Rp20 ribu menjadi Rp28 ribu.
"Kenaikan ini sudah terjadi selama 1 bulan terakhir. Namun, memang kenaikannya secara bertahap. Kenaikan harga ini dipicu mulai berkurangnya pasokan dari petani ke pedagang. Kenaikan akan terus terjadi sampai masa panen tiba," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News