Pasien Covid-19 di Sleman memburuk dengan cepat, UGM pastikan bukan varian baru

Senin, 07 Juni 2021 | 23:07 WIB Sumber: Kompas.com
Pasien Covid-19 di Sleman memburuk dengan cepat, UGM pastikan bukan varian baru

ILUSTRASI. UGM juga memeriksa sampel dari daerah lain yang diduga merupakan varian baru Covid-19.


Sebelumnya diberitakan, Dinas Kesehatan Sleman mengungkapkan belakangan ini ada beberapa pasien Covid-19 yang memburuk kondisi kesehatannya secara cepat. Sejauh ini, ada sembilan pasien Covid-19 yang awalnya dianggap hanya menunjukkan gejala ringan tapi kondisinya memburuk dalam hitungan hari.

Kesembilan orang itu saat ini juga sudah meninggal dunia. Kepala Dinas Kesehatan Sleman Joko Hastaryo menilai kecepatan penurunan kesehatan kesembilan pasien tersebut tidak biasa. "Yang kita kenal varian lama kan perlu waktu antara gejala awal, ringan sampai muncul gejala sedang, berat sampai kristis kemudian meninggal," kata Joko, Selasa (25/5).

Kesembilan pasien itu, kata Joko, awalnya hanya bergejala ringan semisal demam, kehilangan penciuman, atau kehilangan indra perasa. Karena dianggap tidak parah, pasien-pasien itu diminta untuk menjalani isolasi mandiri di rumah.

Namun, dalam satu sampai dua hari, kondisi sembilan orang ini makin parah hingga akhirnya meninggal dunia. Kendati demikian, Joko menyebut sembilan orang tersebut memang berusia lanjut dan punya penyakit penyerta.

Baca Juga: Larangan mudik menahan kenaikan penumpang angkutan udara pada Mei 2021

Orang berusia lanjut dengan penyakit penyerta memang punya risiko tinggi jika terjangkit virus corona. Terkait sumber penularan kesembilan orang ini, Joko belum mengetahuinya. Belum diketahui pula mereka terkait satu sama lain atau tidak.

Saat ini, Dinas Kesehatan Sleman sudah menyerahkan sampel dari sembilan pasien itu ke dua laboratorium yang ditunjuk Kementerian Kesehatan untuk diperiksa lebih lanjut. "Untuk pemeriksaan genom tadi ada dua lab yang ditunjuk oleh Badan Litbang, BBTKLPP dan FKKMK UGM. Sampai sekarang hasilnya belum, nanti lab yang ditunjuk menyampaikan ke Litbang Kesehatan dan itu periodik dilaporkan, nanti dari Litbang baru yang menyatakan," sebut Joko.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pasien Covid-19 di Sleman Memburuk secara Cepat, UGM Pastikan Bukan Varian Baru.
Penulis: Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma
Editor: Teuku Muhammad Valdy Arief

Baca Juga: UPDATE Corona Indonesia, Senin (7/6): Tambah 6.993 kasus, ingat jaga jarak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati

Terbaru