Polda Metro Jaya kaji perpanjangan waktu dispensasi pengurusan SIM

Selasa, 09 Juni 2020 | 14:52 WIB Sumber: Kompas.com
Polda Metro Jaya kaji perpanjangan waktu dispensasi pengurusan SIM

ILUSTRASI. Peserta mengikuti ujian teori Surat Izin Mengemudi (SIM) di Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM Daan Mogot, Jakarta, Selasa (2/6/2020). Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya kembali membuka layanan perpanjangan Surat Izin Mengemud


SURAT IZIN MENGEMUDI - JAKARTA. Polisi sedang kaji rencana perpanjangan masa dispensasi pengurusan perpanjangan surat izin mengemudi ( SIM) akibat pandemi Covid-19. 

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengemukakan hal itu saat dihubungi, Selasa (9/6). 

Kini, kata Sambodo, polisi masih menghitung jumlah pemilik SIM yang masa berlakunya habis selama pandemi Covid-19. 

Baca Juga: Masa PSBB transisi dimulai, jumlah pemohon perpanjangan SIM berkurang

"Ini kan lagi dihitung berapa SIM yang harus kami perpanjang," ujar Sambodo. 

Polisi juga akan menentukan jumlah hari yang dibutuhkan untuk menyelesaikan permohonan perpanjangan SIM berdasarkan data jumlah pemohon dan kapasitas produksi SIM harian. 

"Artinya kan selama tiga bulan kemarin yang belum diperpanjang berapa, kapasitas produksi SIM harian kami berapa. Nanti kan bisa kami hitung berapa hari untuk menyelesaikan itu. Setelah dihitung baru kami ajukan untuk perpanjangan dispensasi," ujar Sambodo. 

Polri telah memberikan dispensasi terhadap pemilik SIM yang masa berlaku SIM mereka  habis dalam periode 17 Maret hingga 29 Juni 2020. 

Pemilik SIM yang dalam periode itu masa berlaku SIM mereka habis dapat memperpanjang SIM sampai tanggal 29 Juni tanpa perlu membuat SIM baru. Sebelumnya, masa dispensasi hanya berlaku hingga 29 Mei. 

Baca Juga: Berikut 12 lokasi tempat perpanjangan SIM di Jadetabek

Kini, polisi telah membuka layanan perpanjangan SIM di kantor Satpas dan Polres wilayah hukum Polda Metro Jaya serta lima unit mobil keliling. Lokasi lima unit mobil SIM keliling tersebut yakni dua mobil di TMII, Jakarta Timur dan tiga mobil di Daan Mogot, Jakarta Barat.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul: "Polda Metro Jaya Kaji Perpanjangan Masa Dispensasi Pengurusan SIM"

Penulis : Rindi Nuris Velarosdela
Editor : Egidius Patnistik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi

Terbaru