Prakiraan Cuaca Jakarta Timur Hari Ini (5/4) dari BMKG, Hujan Tipis-tipis

Jumat, 05 April 2024 | 06:07 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Prakiraan Cuaca Jakarta Timur Hari Ini (5/4) dari BMKG, Hujan Tipis-tipis

ILUSTRASI. Rangkaian kereta LRT Jakarta di Stasiun Velodrome Rawamangun, Jakarta Timur, Senin (24/7/2023).


PRAKIRAAN CUACA JAKARTA - PRAKIRAAN CUACA. Siap-siap hadapi hujan ringan dari siang hingga sore hari. Prakiraan cuaca hari ini, Jumat (5/4), untuk wilayah Jakarta Timur berikut ini wajib Anda perhatikan.

Cuaca tidak menentu masih mewarnai Jakarta, termasuk wilayah Jakarta Timur. Hari ini, hujan masih akan terjadi meski dalam intensitas ringan.

Prakiraan cuaca BMKG hari ini untuk Jakarta Timur menunjukkan langit berawan hanya akan bertahan hingga sekitar pertengahan hari, sebelum berganti menjadi awan mendung dan berakhir dengan hujan hingga petang.

Baca Juga: Asyik! LRT Jabodebek Tetap Beroperasi Selama Libur Lebaran

Prakiraan cuaca Jakarta Timur

Pagi ini langit Jakarta Timur akan cenderung cerah berawan dengan suhu cukup nyaman, 25 derajat Celcius. Matahari mulai kabur sekitar pukul 10:00 WIB, dibarengi dengan naiknya suhu menjadi 30 derajat Celcius.

Suhu tinggi dengan tingkat kelembapan udara mencapai 80% jadi pertanda datangnya awan hujan. Hujan ringan diprediksi mulai turun sekitar pukul 13:00 WIB.

Prakiraan cuaca Jakarta Timur oleh BMKG juga menunjukkan bahwa hujan ringan masih akan terjadi hingga pukul 16:00 WIB, diiringi angin dengan kecepatan rendah sekitar 10 km/jam.

Baca Juga: Peringatan Dini Cuaca Hari Ini (5/4) Hujan Deras Dibarengi Petir di Provinsi Ini

Hujan mungkin baru akan berhenti jelang waktu berbuka puasa. BMKG memprediksi langit cerah berawan mulai pukul 19:00 WIB dengan suhu kembali normal di angka 26 derajat Celcius.

Memasuki waktu tidur di pukul 22:00 WIB, suhu turun tipis menjadi 25 derajat Celcius dengan kelembapan tinggi hingga 95%.

Nah, itu dia informasi prakiraan cuaca Jakarta Timur dari BMKG di tanggal 5 April 2024. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

Terbaru