Quick count Indikator: Hasanuddin-Anton kalah jauh di Pilkada Jawa Barat

Rabu, 27 Juni 2018 | 16:43 WIB   Reporter: Kiki Safitri
Quick count Indikator: Hasanuddin-Anton kalah jauh di Pilkada Jawa Barat

ILUSTRASI. PENGUNDIAN NOMOR URUT CAGUB-CAWAGUB JABAR


PILKADA - JAKARTA. Hasil quick count sementara lembaga survei Pilkada 2018 Indikator menunjukkan hasil sementara pasangan TB Hasanuddin-Anton Charliyan kalah jauh dari ketiga kompetitornya. Terlihat di 80% perolehan suara terlihat Hasanuddin-Anton posisi paling bawah.

Berdasarkan pantauan Kontan.co.id, Hasanuddin-Anton memiliki perolehan suara 43,00% dibandingkan ketiga lawannya, Ridwan Kamil- Uu Ruzhanul Ulum, Sudrajat-Ahmad Syaikhu dan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi.

Terlihat di urutan pertama ditempati oleh adalah pasangan Ridwan Kamil- Uu Ruzhanul Ulum dengan persentase 26,19%. Disusul kemudian dengan perbedaan persentase sangat tipis oleh pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu dengan perolehan 29,19%.

Selanjutnya posisi ketiga ditempati oleh Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi 24,35% yang juga hanya terpaut selisih 4,84% dengan Sudrajat-Ahmad Syaikhu.

Hasil sementara ini dihimpun pada pukul 16.13 WIB. Sejauh ini data yang diterima Indikator sebanyak 88,53% yang tergolong tingkat perolehan suara mulai stabil. Untuk jumlah partisipasi 68,38% dengan margin error lebih kurang 1,10%.

Sejauh ini pergerakan angka terlihat cukup stabil. Hal ini ditunjukkan dari persentase perolehan data setelah melewati angka 80%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru