Rekor baru sepanjang pandemi Covid-19 di Jakarta, 4.737 kasus per hari

Jumat, 18 Juni 2021 | 20:44 WIB Sumber: Kompas.com
Rekor baru sepanjang pandemi Covid-19 di Jakarta, 4.737 kasus per hari

ILUSTRASI. Penambahan kasus Covid-19 di Jakarta semakin mengkhawatirkan. Pada tanggal 18 Juni 2021, penambahan kasus baru Covid-19 sebanyak 4.737 kasus.


COVID-19 - JAKARTA. Penambahan kasus Covid-19 di Jakarta semakin mengkhawatirkan. Pada tanggal 18 Juni 2021, penambahan kasus baru Covid-19  sebanyak 4.737 kasus. 

Angka ini adalah rekor tertinggi sepanjang pandemi berlangsung sejak Maret 2020. Tambahan kasus tertinggi terakhir terjadi pada 7 Februari 2021 dengan 4.213 kasus. 

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia menjelaskan, penambahan kasus itu merupakan hasil pemeriksaan tes PCR 17.368 orang. "Sebanyak 17.368 orang dites PCR hari ini untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 4.737 positif dan 12.631 negatif," kata Dwi dalam keterangan tertulis, Jumat (18/6). 

Dwi menjelaskan, dengan penambahan itu, angka kumulatif kasus Covid-19 di Jakarta mencapai 463.552 kasus. Angka kasus aktif juga bertambah, kini tercatat 24.511 orang masih berstatus pasien aktif Covid-19 di DKI Jakarta. 

Baca Juga: Pengelola pusat belanja berharap pemerintah segera menekan lonjakan corona

Korban meninggal juga menunjukkan tren peningkatan, terdapat 64 orang meninggal dunia akibat Covid-19 hari ini. Total korban meninggal di Jakarta mencapai 7.777 orang. 

Dengan lonjakan kasus ini, positivity rate di Jakarta dalam sepekan terakhir berada di 21,8%. Dwi meminta agar masyarakat terus waspada terhadap penyebaran Covid-19 dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan. "Mengingat, vaksinasi Covid-19 saat ini hanya mengurangi dampak keterpaparan, masih terdapat kemungkinan tertular dan menularkan virus Covid-19 jika longgar terhadap protokol kesehatan dalam keseharian," ucap dia. 

Rumah sakit hadapi krisis 

Lonjakan kasus Covid-19 menyebabkan sejumlah rumah sakit rujukan penuh. Banyak pasien yang harus antre untuk mendapatkan tempat tidur isolasi ataupun ICU. Sebanyak 84% tempat tidur isolasi, dari total kapasitas 8.524, sudah terisi. Adapun di ICU, dari kapasitas 1.186, yang sudah terisi sebanyak 74%. 

Baca Juga: Hanya dalam 166 hari, angka kematian global akibat Covid-19 bertambah 2 juta

Editor: Wahyu T.Rahmawati
Terbaru