Ruang Terbuka Hijau dan Hutan Kota di DKI Ditutup Jelang Malam tahun Baru 2022

Jumat, 31 Desember 2021 | 13:47 WIB Sumber: Kompas.com
Ruang Terbuka Hijau dan Hutan Kota di DKI Ditutup Jelang Malam tahun Baru 2022

ILUSTRASI. Sejumlah petugas gabungan dari Kepolisian, Satpol PP dan Suku Dinas Bina Marga memindahkan barrier beton dengan alat berat di jalur Inspeksi Kanal Banjir Timur (KBT), Cipinang, Jakarta Timur, Kamis (30/12/2021).


TAHUN BARU -  JAKARTA. Seluruh Ruang Terbuka Hijau (RTH) dan hutan kota ditutup menjelang Tahun Baru 2022. 

Dikutip dari akun Instagram resmi @Tamanhutandki, penutupan itu dimulai sejak 31 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022 dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19. 

Adapun penutupan ini sesuai Keputusan Dinas Pertanaman dan Hutan Kota Provinsi DKI Jakarta Nomor 321 Tahun 2021. 

Namun, penutupan ini dikecualikan untuk Taman Margasatwa Ragunan yang tetap dibuka dengan mengacu ketentuan Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta Nomor 761 Tahun 2021. 

Baca Juga: Ini Tempat Wisata di Jakarta yang Buka Saat Libur Tahun Baru

Selain RTH dan Taman Hutan, Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan dan Taman Fatahillah Kota Tua juga ditutup hingga 2 Januari 2022. 

Hal itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Nomor 790 Tahun 2022. Adapun sebelumnya penutupan lokasi wisata tersebut hanya sampai 1 Januari 2022. 

"Guna mencegah kerumunan massa pada fasilitas umum, yaitu Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan dan Taman Fatahillah Kota Tua tidak beroperasi (tutup) pada tanggal 31 Desember 2021 sampai dengan tanggal 2 Januari 2022," demikian yang tertulis dalam SK, Jumat (31/12/2021). 

Baca Juga: Malam Tahun Baru 2022, 11 Lokasi Di Jakarta Ditutup, Ini Syarat yang Ingin Melintas

Editor: Noverius Laoli

Terbaru