Hasil pantauan satelit selama operasi TMC berjalan 13-24 Mei 2020, hujan merata di seluruh Provinsi Riau. Curah hujan terbesar di Bengkalis, Siak, Dumai, Rohil dan Kepulauan Meranti sebesar 80-300 mm. Sedangkan curah hujan di wilayah Provinsi Riau lain di kisaran 50-200 mm. Kecuali Rokan Hulu dengan curah hujan hanya sekitar 10- 120 mm. “Hasilnya cukup baik guna pembasahan lahan gambut. Mudah-mudahan akan terus berlanjut,” ujar Faisal Sunarto, Koordinator Lapangan BBTMC Posko TMC Riau.
Kepala Bidang Pelayanan Teknologi BBTMC, Sutrisno mengatakan, operasi pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Riau dijadwalkan selama 15 hari . Setelah itu, TMC mempersiapkan wilayah Sumatera Selatan sesuai arahan KLHK. “Tujuannya sama untuk pencegahan kebakaran hutan dan lahan,” ujarnya.
Berdasarkan prediksi BMKG, musim kemarau mencapai puncaknya pada Juni hingga Agustus. TMC Pencegahan Karhutla dilaksanakan terlebih dulu di Riau karena mayoritas Titik Pemantauan Tinggi Muka Air Tanah (TP-TMAT) lahan gambut menunjukkan level waspada.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News