Sama dengan Jakarta, Depok ajukan perpanjangan PSBB hingga 4 Juni

Rabu, 27 Mei 2020 | 23:18 WIB Sumber: Kompas.com
Sama dengan Jakarta, Depok ajukan perpanjangan PSBB hingga 4 Juni

ILUSTRASI. Puluhan pengendara sepeda motor melintas di Jalan Raya Sawangan, Depok, Jawa Barat, Sabtu (16/5/2020). Meski penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Kota Depok masih diperpanjang hingga 26 Mei 2020, namun sejumlah ruas jalan mulai ramai dipadati


VIRUS CORONA - DEPOK. Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Kota Depok rencananya akan kembali diperpanjang, namun hanya satu pekan. PSBB Depok sedianya berakhir pada Jumat (29/5/2020), bersamaan dengan usainya PSBB Jawa Barat.

Perpanjangan satu pekan itu nantinya membuat Kota Depok tetap dalam wilayah PSBB hingga 4 Juni 2020, sama dengan DKI Jakarta.

“Hari ini telah dilaksanakan rapat Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah), yang menyepakati mengusulkan perpanjangan PSBB Kota Depok kepada Gubernur Jawa Barat sampai dengan tanggal 4 Juni 2020,” jelas Wali Kota Depok Mohammad Idris dalam keterangan tertulis, Rabu (27/5/2020) malam.

Baca Juga: Ada 15 perawat positif corona, Poliklinik RSUD Kota Depok ditutup

Idris berujar, pengajuan perpanjangan PSBB hingga 4 Juni berdasarkan pertimbangan penularan kasus Covid-19 yang terus meluas di Depok. Angka reproduksi kasus Covid-19 di Depok saat ini 1,39. Itu artinya, penularan virus corona secara lokal belum melambat.

Penularan baru dapat disebut relative melambat jika angka reproduksi kasusnya di bawah 1. “Hal ini (perpanjangan PSBB) dilakukan untuk mencegah penularan kasus di tengah warga,” kata Idris.

Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Depok, Alif Noeriyanto sebelumnya mendesak Pemerintah Kota Depok memperpanjang PSBB. Alif beranggapan, PSBB Depok sebagai wilayah tetangga DKI Jakarta harus selaras dengan Ibu Kota.

"Menurut saya, setidaknya kita (Depok) harus mengikuti Jakarta yang memperpanjang PSBB sampai 4 Juni. Kita ikuti saja. Kita tidak bisa lepas dari Jakarta," kata Alif.

Editor: Yudho Winarto

Terbaru