Solo KLB virus corona! Sejumlah rumah sakit tiadakan jam besuk pasien

Selasa, 17 Maret 2020 | 07:05 WIB Sumber: Kompas.com
Solo KLB virus corona! Sejumlah rumah sakit tiadakan jam besuk pasien

ILUSTRASI. Warga melintas di kawasan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. Moewardi, Solo, Jawa Tengah, Jumat (13/3/2020). Satu pasien yang dirawat di ruang isolasi RSUD Dr. Moewardi Solo meninggal dunia, berdasarkan pemeriksaan menunjukan positif COVID-19. ANTARA FOTO


3. RS PKU Muhammadiyah Solo

RS PKU Muhammadiyah Surakarta yang beralamat di Jln Ronggowarsito No 130 Surakarta juga meniadakan jam besuk pasien. Saat dikonfirmasi Selasa (16/03/2020) Humas RS PKU Muhammadiyah Solo mengatakan ada beberapa kebijakan yang diambil terkait penetapan Solo KLB Corona. 

Beberapa kebijakan yang diterapkan RS PKU Muhammadiyah di antaranya adalah meniadakan jam kunjung pasien. Selain itu, penunggu pasien rawat inap hanya satu orang dan harus dalam kondisi sehat. 

Baca Juga: Ini aggaran yang disiapkan Pemkot Solo untuk tangani wabah virus corona

Penunggu diwajibkan cuci tangan dengan cairan antiseptic sebelum, selama dan sesudah masuk ruang perawatan pasien. Sementara pengantar pasien poliklinik hanya dibolehkan satu orang dan harus dalam kondisi sehat. Tak hanya itu, satpam RS akan melakukan pengecekan suhu badan seluruh pengunjung dan karyawan RS di pintu utama dan pintu masuk UGD. 

Adapun kebijakan tersebut mulai berlaku 16 Maret 2020. 

4. RS Dr. Oen Kandang Sapi Solo 

Terkait dengan adanya status KLB Covid-19, terdapat beberapa aturan yang diterapkan oleh Rumah Sakit Dr. Oen Kandang Sapi Solo yang disampaikan melalui website resminya. Kebijakan tersebut di antaranya adalah jam kunjung pasien ditiadakan hingga jangka waktu yang belum ditentukan. 

Baca Juga: Solo KLB corona, upacara di Balai Kota hingga olaharaga di GOR Manahan ditiadakan

Selain itu, pasien rawat jalan serta rawat inap dianjurkan ditemani atau ditunggu oleh maksimal satu orang dengan kondisi sehat. Medical representative juga tak diperkenankan melakukan kunjungan ke rumah sakit untuk jangka waktu yang belum bisa ditentukan. Dilakukan pengecekan suhu pada pengunjung maupun karyawan yang berdinas. 

Rumah sakit ini juga melakukan pembatasan masuk pengunjung melalui Mainhall, IGD, dan Poliklinik Rawat Jalan. 

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Terbaru