Transjakarta Sesuaikan Rute Layanan Saat Pelantikan Prabowo-Gibran, Simak Daftarnya

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 18:45 WIB Sumber: Kompas.com
Transjakarta Sesuaikan Rute Layanan Saat Pelantikan Prabowo-Gibran, Simak Daftarnya

ILUSTRASI. Transjakarta melakukan penyesuaian waktu operasional dan modifikasi rute saat pelantikan Presiden pada Minggu (20/10) esok. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/nym.


TRANSJAKARTA - JAKARTA. PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan penyesuaian waktu operasional dan modifikasi rute sebagai dukungan terhadap gelaran pesta rakyat dalam rangka pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih pada Minggu (20/10) esok. 

Kepala Departemen Humas dan CSR PT Transjakarta, Ayu Wardhani, mengungkapkan bahwa penyesuaian ini akan berdampak pada 28 rute, yang terdiri dari 12 rute bus rapid transit (BRT), 13 rute angkutan umum terintegrasi, dan tiga layanan bus wisata. 

“Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan pesta rakyat secara langsung dalam rangka pelantikan Presiden dan Wakil Presiden besok, diharapkan bisa menyesuaikan perjalanan,” ujar Ayu dalam siaran pers Transjakarta pada Sabtu (19/10). 

Baca Juga: Tarif MRT, Transjakarta, dan LRT Jakarta Hanya Rp 1 di Hari Pelantikan Prabowo-Gibran

Ayu merinci beberapa langkah mitigasi yang akan dilakukan, seperti modifikasi lintasan dan penyesuaian waktu operasional. 

Selain itu, pada hari pelantikan, Transjakarta juga tidak akan mengoperasikan tiga bus wisata, yaitu BW1 (Sejarah Jakarta), BW2 (Monas Explorer), dan BW4 (Pencakar Langit). 

Ayu menambahkan bahwa saat pelantikan, Transjakarta akan memberlakukan penyesuaian waktu layanan untuk rute 1B, 1F, 1H, 1N, 1P, 1R, 6A, 6B, dan 9C, yang akan beroperasi dari pukul 05.00 hingga 10.00 WIB dan 16.00 hingga 22.00 WIB. 

Transjakarta juga melakukan penyesuaian jam operasional dan modifikasi layanan di 17 rute lainnya, termasuk rute 1, 1A, 2, 2A, 2P, 3, 3F, 4C, 5C, 5M, 6D, 6M, 6V, 7F, 9D, 10H, dan 14A, yang akan beroperasi dari pukul 10.00 hingga 16.00 WIB. 

“Pelanggan juga dapat memperbaharui informasi melalui kanal media sosial resmi Transjakarta dan mengakses aplikasi TJ: Transjakarta untuk mendapatkan informasi terkini terkait layanan Transjakarta dengan mudah dan cepat,” tambah Ayu. 

Baca Juga: Ada 13 Panggung Hiburan di Sudirman-Thamrin untuk Meriahkan Pelantikan Prabowo-Gibran

Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, dijadwalkan berlangsung di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, pada Minggu, dimulai pukul 10.00 WIB. 

Acara ini akan dihadiri oleh para pejabat negara serta sejumlah pemimpin dari negara lain.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul: "Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layana Saat Pelantikan Prabowo-Gibran, Simak Rutenya"

Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2024/10/19/171200226/transjakarta-lakukan-penyesuaian-layana-saat-pelantikan-prabowo-gibran-simak.

 

Selanjutnya: Begini Upaya Sejumlah Dompet Digital Perangi Aktivitas Judi Online

Menarik Dibaca: Master Bagasi Fokus Penuhi Kebutuhan Para Diaspora

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi

Terbaru