Anak Usaha BUMN Kimia Farma Buka Lowongan Kerja Februari 2022, Simak Infonya

Rabu, 02 Februari 2022 | 08:20 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Anak Usaha BUMN Kimia Farma Buka Lowongan Kerja Februari 2022, Simak Infonya

ILUSTRASI. Anak Usaha BUMN Kimia Farma Buka Lowongan Kerja Februari 2022, Simak Infonya. ANTARA FOTO/Jojon/rwa.


LOWONGAN KERJA -  Salah satu anak usaha Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT. Kimia Farma Tbk, yaitu LabKlinik, sedang membuka lowongan kerja di bulan Februari 2022 ini. 

PT. Kimia Farma Diagnostika atau biasa dikenal dengan nama LabKlinik saat ini membuka rekrutmen untuk pelamar lulusan D3 dan S1. 

Melansir situs rekrutmen Kimia Farma, ada sebanyak 8 posisi yang dibutuhkan di lowongan kerja kali ini. 

Posisi tersebut nantinya kana di tempatkan di beberapa wilayah kerja seperti Pontianak, Depok, Bogor, dan beberapa wilayah di Jawa Tengah. 

Berikut ini informasi beberapa posisi yang sedang dibuka di lowongan kerja anak usaha BUMN Kimia Farma, LabKlinik. 

Baca Juga: Ciri-Ciri Orang yang Punya Kecerdasan Tinggi selain Nilai IQ Tinggi

Lowongan kerja marketing

  • Lulusan minimal D3/S1 semua jurusan
  • Berusia maksimal 27 tahun
  • Memiliki SIM A/C
  • Diutamakan memiliki pengalaman di bidang marketing
  • Memiliki kemampuan berkomunikasi dan interpersonal yang baik
  • Mampu mengoperasikan Microsoft Office
  • Sudah mendapatkan vaksin setidaknya dosis 1
  • Penempatan di Purwokerto, Solo, Cilacap, Magelang, dan Yogyakarta
  • Batas pendaftaran: 4 Februari 2022 

Lowongan kerja radiografer

  • Lulusan minimal D3 Radiography
  • Berusia maksimal 27 tahun
  • Memiliki STR yang masih aktif
  • Diutamakan memiliki pengalaman
  • Jujur, berintegritas, dan komunikatif
  • Mampu mengoperasikan komputer terutama Microsoft Office
  • Mampu bekerja dalam tim
  • Sudah mendapatkan vaksin setidaknya dosis 1
  • Penempatan di Solo dan Magelang,
  • Batas pendaftaran: 4 Februari 2022 

Baca Juga: Hati-Hati! Ini Ketentuan Upload Foto Akun LTMPT Siswa yang Benar

Lowongan kerja analis teknologi laboratorium medik (ATLM)

  • Lulusan minimal D3 Analis Kesehatan
  • Berusia maksimal 27 tahun
  • Memiliki STR yang masih aktif
  • Diutamakan memiliki pengalaman
  • Jujur, berintegritas, dan komunikatif
  • Mampu mengoperasikan komputer terutama Microsoft Office
  • Mampu bekerja dalam tim
  • Sudah mendapatkan vaksin setidaknya dosis 1
  • Penempatan di Lubuk Linggau
  • Batas pendaftaran: 7 Februari 2022 

Lowongan kerja marketing

  • Lulusan minimal D3/S1 semua jurusan
  • Berusia maksimal 27 tahun
  • Memiliki SIM A/C
  • Diutamakan memiliki pengalaman di bidang marketing
  • Memiliki kemampuan berkomunikasi dan interpersonal yang baik
  • Mampu mengoperasikan Microsoft Office
  • Sudah mendapatkan vaksin setidaknya dosis 1
  • Penempatan di Pontianak
  • Batas pendaftaran: 7 Februari 2022 

Baca Juga: Langkah Registrasi Akun LTMPT Siswa dan Verifikasi Data untuk Daftar SNMPTN 2022

Pelamar yang memenuhi kriteria yang dipersyaratkan bisa segera melamar posisi yang diinginkan sebelum batas akhir pendaftaran. 

Pendaftaran dilakukan secara online melalui situs Rekrutmen Kimia Farma setelah sebelumnya melakukan "login" di situs tersebut. 

Informasi dan pendaftaran lowongan kerja 2022 di anak usaha BUMN Kimia Farma, LabKlinik, bisa Anda lihat di https://rekrutmen.kimiafarma.co.id/vacancy/company?type=2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru