Anies Baswedan luncurkan layanan belanja online untuk tangkal covid-19

Selasa, 31 Maret 2020 | 20:37 WIB   Reporter: Rahma Anjaeni
Anies Baswedan luncurkan layanan belanja online untuk tangkal covid-19

ILUSTRASI. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Jakarta, Senin (17/2/2020).


"Jadi, warga Jakarta sekarang bisa mengunjungi situs atau Instagram Pasar Jaya. Di situ nanti ada berbagai pilihan pasar, daftar pedagang beserta nomor teleponnya, sehingga tidak perlu pergi meninggalkan rumah. Tinggal telepon saja ke pedagangnya, lalu nanti pesanan akan dikirim menggunakan jasa pengantaran ojek online," jelasnya.

Direktur Utama Perumda Pasar Jaya Arief Nasrudin menambahkan, daftar pedagang pasar dan nomor kontak yang dapat dihubungi telah tersedia di situs maupun sosial media instagram Perumda Pasar Jaya.

Baca Juga: Selama dua pekan, pelayanan publik tatap muka di Pemprov DKI ditiadakan

Arief juga menegaskan, para pedagang yang terdaftar dalam layanan ini telah diingatkan untuk selalu siaga dalam melayani masyarakat melalui ponselnya.

"Pedagang diimbau agar tetap siaga, karena prosesnya jual beli dan tawar menawar selalu berlangsung. Baru kemudian fungsi pengantaran ke pelanggan dilakukan oleh ojek online. Mudah-mudahan ini bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Jakarta dan kemudian gerakan ekonomi kecilnya pedagang pasar juga tetap bisa dijaga," kata Arief.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli
Terbaru