De Mangol, tempat makan dan piknik di Yogyakarta

Kamis, 26 November 2020 | 05:05 WIB   Penulis: Novianti Siswandini
De Mangol, tempat makan dan piknik di Yogyakarta


WISATA - De Mangol merupakan tempat makan di Yogyakarta yang punya area piknik. Hal inilah yang membedakan De Mangol dengan tempat makan lainnya.

Biasanya, pengunjung akan langsung memilih kursi dan meja ketika mendatangi sebuah tempat makan atau resto. Di De Mangol, pengunjung bisa memilih area piknik favoritnya.

Pengunjung bisa memilih tikar warna-warni tanpa meja atau dengan meja. Dengan begitu, pengunjung bisa merasakan sensasi piknik sambil makan enak di alam terbuka tanpa harus ribet membawa perlengkapan piknik.

Bagi pengunjung yang tidak ingin piknik, De Mangol juga tetap menyediakan area indoor yang bisa dijadikan tempat untuk beragam acara juga seperti meeting, ulang tahun, arisan dan lainnya.

Baca Juga: Hutan Pinus Mangunan, rekomendasi tempat piknik di Yogyakarta

De Mangol

Yang menjadi daya tarik De Mangol lainnya adalah tempat makan ini punya banyak area berfoto. Berlokasi di Raya Patuk Ngoro-ngoro KM 1.4, Gunung Kidul, Yogyakarta, De Mangol memang berada di dataran tinggi sehingga pengunjung bisa menikmati city view dari sini. Lalu, tersedia juga spot-spot menarik seperti teras kaca, trapesium, balon udara, dan bean bag warna-warni.

Jika ingin mengunjungi tempat makan ini, pengunjung akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 15.000 saat weekday dan Rp 20.000 saat weekend. Jam operasionalnya buka mulai pukul 15.00 - 21.00 WIB.

Selama masa pandemi, De Mangol menerapkan protokol kesehatan yang ketat seperti melakukan pengecekan suhu tubuh dengan batas tertentu, mewajibkan pengunjung mencuci tangan dengan sabun, memakai masker dan menjaga jarak dengan pengunjung lainnya.

Selanjutnya: Berwisata ke Gunungkidul, Pantai Watu Lumbung bisa jadi destinasi pilihan 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Novianti Siswandini

Terbaru