KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyebut, akan menerapkan penerapan work from home (WFH) bagi pegawai serta siswa belajar dari rumah kalau Jakarta diguyur hujan lebat.
Kebijakan ini disiapkan sebagai langkah antisipasi ketika curah hujan tinggi berpotensi mengganggu aktivitas dan mobilitas warga.
“Kalau kemudian ada indikasi seperti itu (hujan lebat) dan di hari biasa, saya akan memutuskan untuk dilakukan work from home, terutama untuk anak-anak didik kita (pelajar),” ujar Pramono di Balai Kota Jakarta, Jakarta Pusat, dilansir dari KompProgra, Kamis (22/1/2025).
Baca Juga: Hujan Seharian, Banjir Jakarta 21/1/2026 Meluas, Ini Cara Pantau Banjir dari HP
Gubernur berharap cuaca di Jakarta stabil
Ia mencontohkan hujan lebat yang melanda Jakarta pada Sabtu (17/1/2026) dan Minggu (18/1/2026).
Ia berharap kondisi cuaca di Jakarta stabil sehingga tidak perlu diberlakukan WFH dan belajar dari rumah.
“Kalau memang akan terulang kembali, dan mudah-mudahan tidak ya, mudah-mudahan tidak, karena kemarin ketika curah hujan di hari Sabtu-Minggu, kebetulan kan lagi libur panjang. Sehingga tidak memerlukan work from home,” ungkap Pramono.
Masyarakat diimbau pakai transportasi umum
Selain itu, Pramono juga mengimbau masyarakat untuk menggunakan transportasi umum saat hujan melanda Jakarta. Imbauan tersebut bertujuan mengurangi kemacetan yang kerap terjadi ketika kondisi cuaca ekstrem.
Baca Juga: Banjir Jakarta: 12 RT dan 17 Ruas Jalan Terendam
Pramono mengatakan kalau menggunakan kendaraan pribadi justru memperparah kepadatan lalu lintas saat hujan.
Sebaliknya, pemanfaatan transportasi umum dinilai mampu mengurangi beban jalan secara signifikan.
“Kalau dengan naik transportasi umum pasti kemacetan di Jakarta juga turun secara signifikan,” ucap Pramono.
Selanjutnya: Ancaman Rp 17.000 Menjauh, Rupiah Memimpin Penguatan Mata Uang Asia
Menarik Dibaca: Katalog Promo Hypermart Dua Mingguan sampai 28 Januari 2026, Aneka Telur Diskon 10%
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News