DPRD Sebut Konsep Wisata Halal Rugikan Nusa Tenggara Timur (NTT)

Kamis, 09 Mei 2019 | 19:10 WIB   Reporter: Handoyo
DPRD Sebut Konsep Wisata Halal Rugikan Nusa Tenggara Timur (NTT)


WISATA - KUPANG. Wakil Ketua DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Yunus Takandewa mengatakan pihaknya menolak dengan tegas konsep wisata halal untuk wilayah NTT. Menurut Yunus, konsep wisata halal tidak sesuai realita NTT yang memiliki beragam budaya dan potensi lokal. 

"Bahkan konsep wisata halal ini merugikan posisi daerah ini sebagai destinasi unggulan," tegas Yunus kepada Kompas.com, Kamis (9/5). 

Yunus menyebut sejak bergulirnya konsep wisata halal, penolakan dari berbagai elemen masyarakat di NTT sangat kuat. "Untuk itu konsep wisata halal ini jelas kami tolak," kata Yunus. 

Ia berharap otoritas pariwisata segera mengembalikan konsep pembangunan pariwisata yang inklusif, terbuka, dan berbasis masyarakat. Hal itu harus dilakukan agar tujuan pembangunan pariwisata benar-benar untuk percepatan serta untuk pemenuhan kesejahteraan rakyat. 

Selain itu, konsep pembangunan di daerah NTT harus memberikan rasa adil dan aman sesuai karakter lokal. Ia menyebut penolakan wisata halal tidak akan mengganggu arus kunjungan wisatawan ke NTT. 

Selama ini, wisatawan sudah mengenal NTT sebagai wilayah yang sangat aman, terbuka dan penuh dengan beragam wisata baik bahari, alam, dan budaya. Justru konsep wisata halal, akan membuat arus wisatawan menjadi turun karena terlalu eksklusif dan tertutup. 

"Tidak perlu memaksakan konsep pembangunan yang memperkeruh arah dan tujuan pembangunan nasional. Apalagi cenderung mengganggu suasana kebatinan masyarakat NTT yang hidup dalam suasana rukun dan penuh kedamaian," kata politisi PDIP itu. (Sigiranus Marutho Bere)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "DPRD Sebut Konsep Wisata Halal Rugikan NTT Sebagai Destinasi Wisata Unggulan"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .

Terbaru