Jasa Marga Operasikan Fungsional Akses Masuk Cimanggis Arah Bogor

Jumat, 14 April 2023 | 19:50 WIB   Reporter: Amalia Nur Fitri
Jasa Marga Operasikan Fungsional Akses Masuk Cimanggis Arah Bogor

Akses masuk (on ramp) Cimanggis arah Bogor di ruas jalan Tol Jagorawi, Jawa Barat.


PROYEK INFRASTRUKTUR - JAKARTA. Jelang periode arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) Regional Division selaku pengelola Jalan Tol Jakarta-Bogor-Ciawi (Jagorawi) akan mengoperasikan secara akses masuk (on ramp) Cimanggis arah Bogor pada 15 April 2023 pukul 06.00 WIB s.d. 1 Mei 2023 pukul 21.00 WIB.

Widiyatmiko Nursejati Senior General Manager Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division menyampaikan pengoperasian fungsional ini dilakukan sebagai upaya peningkatan pelayanan bagi pengguna jalan serta bentuk antisipasi peningkatan volume lalu lintas pada Gerbang Tol (GT) Cibubur dan Gunung Putri selama Libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H. 

"Sebelum akses masuk Cimanggis arah Bogor ini dioperasikan fungsional, pengguna jalan dari arah Cimanggis hanya dapat mengakses GT Cibubur dan GT Gunung Putri jika ingin melakukan perjalanan menuju Bogor atau Ciawi," tuturnya dikutip dari keterangan resmi yang diterima Kontan, Jumat (14/4). 

Baca Juga: Dukung Arus Balik Hari Raya Idul Fitri, Ini yang Dilakukan Jasa Marga

Dengan dioperasikannya akses fungsional ini ditargetkan akan mengurangi kepadatan jalur arteri koridor Cimanggis-Gunung Putri-Citeureup karena pengguna jalan dapat memilih rute alternatif menuju Bogor via Jalan Tol Jagorawi langsung dari Cimanggis.

Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan untuk selalu mengantisipasi perjalanan dengan memastikan kondisi diri dan kendaraan prima, kecukupan saldo uang elektronik, serta waktu dan arah perjalanan untuk mengantisipasi kepadatan. 

Tetap berhati-hati selama berkendara, patuhi batas kecepatan berkendara di jalan tol, hubungi call center 24 jam Jasa Marga di 14080 atau melalui aplikasi Travoy untuk melakukan pembaruan informasi lalu lintas di jalan tol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .
Terbaru