PLN - JAKARTA. Transportasi di sekitar Jabodetabek ikut terhenti ketika terjadi pemadaman listrik, Minggu (4/8).
Sejumlah angkutan yang menggunakan energi listrik ikut terhenti. Antara lain adalah Kereta Rel Listrik (KRL) dan Mass Rapid Transit (MRT) yang berhenti operasi.
"MRT sampai jam 8 malam kalau yang kain lebih malam lagi," ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi usai mendampingi Presiden Joko Widodo di Kantor Pusat PLN, Senin (5/8).
Baca Juga: Listrik PLN padam, Jokowi: Itu betul-betul merugikan kita semuanya
Budi bilang saat ini transportasi tersebut telah masuk masa pemulihan (recovery). Namun, masih ada sebagian daerah yang belum pulih seperti Bekasi.
"Sekarang sudah recovery, sebagian besar sudah tapi ada bagian tertentu di sekitar Bekasi yang belum ter-cover sampai sekarang," terang Budi.
Sementara itu Budi memastikan arus transportasi di bandara dan pelabuhan aman. Budi bilang Bandara Soekarno Hatta memiliki tata kelola terkait kondisi tersebut.
Baca Juga: Aliran listrik di Jakarta dan sekitarnya belum sepenuhnya pulih
Terdapat 17 generator yang dapat digunakan untuk memastikan operasi bandara berjalan. Oleh karena itu Budi mengklaim pemadaman yang terjadi tidak membuat keterlambatan dalam penerbangan.
Begitu pula dengan penanganan di kawasan pelabuhan. Kondisi padamnya listrik tidak memengaruhi arus barang yang ada di pelabuhan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News