JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meresmikan secara langsung 112 Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA). Berbeda dengan biasanya, peresmian kali ini diresmikan sekaligus di Balai Kota DKI Jakarta.
Ahok mengatakan awalnya dia ingin meresmikan RPTRA di salah satu lokasi. "Karena suasananya pilkada, jadi engga usahlah lebih baik di sini," ujar Basuki atau Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (14/2/2017).
Ahok mengatakan dia ingin RPTRA di Jakarta tiap tahun bertambah 200. Dia juga ingin nantinya RPTRA ada di tiap RW.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana, Dien Emmawati mengatakan 112 RPTRA yang diresmikan dibangun dengan dana APBD DKI 2016.
Totalnya, ada 123 RPTRA yang dibangun dana APBD DKI 2016. Sementara, ada 65 RPTRA yang dibangun dengan CSR. "Maka secara keseluruhan DKI punya 188 RPTRA di seluruh DKI Jakarta," ujar Dien.
Dien mengatakan tiap RPTRA memiliki pengelola yang direkrut dari warga setempat. Mereka mendapatkan gaji senilai UMP dan juga diberi pelatihan.
Dien mengatakan jumlah kunjungan terkecil di satu RPTRA adalah 185 orang per hari. Sementara jumlah kunjungan terbesar adalah 852 orang per hari.
(Jessi Carina)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News