Prakiraan Cuaca Jakarta Selatan Hari Jumat (30/8): Panas Tinggi Hingga 35 Derajat

Kamis, 29 Agustus 2024 | 14:17 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Prakiraan Cuaca Jakarta Selatan Hari Jumat (30/8): Panas Tinggi Hingga 35 Derajat

ILUSTRASI. Lanskap kota Jakarta tampak dari ketinggian (31/5/2024).


PRAKIRAAN CUACA - Cuaca Jakarta Selatan di hari Jumat (30/8) diprediksi akan diwarnai suhu tinggi hingga 35°C. Berikut adalah data prakiraan cuaca Jakarta Selatan yang disusun oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, Geofisika (BMKG).

Suhu udara di Jakarta kembali tinggi dalam beberapa pekan terakhir. Di hari Jumat besok pun cuaca Jakarta Selatan akan terasa sangat panas.

Puncak suhu tertinggi diprediksi akan terjadi pada tengah hari. Di sekitar pukul 1 siang, suhu panas mencapai 35°C akan menemani Anda.

Sebelum siang, suhu udara memang terasa cukup normal. Di pukul 5 pagi, suhu 24°C masih akan menemani Anda. Suhu di bawah 30°C masih akan bertahan setidaknya hingga pukul 10 pagi.

Baca Juga: Resmi! Ini 26 Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Suhu panas juga masih akan terasa pada besok sore. Di sekitar pukul 5 sore, suhu udara di Jakarta Selatan masih ada di kisaran 30°C.

Terbenamnya matahari juga belum mampu menurunkan suhu secara signifikan. BMKG memprediksi, suhu udara hingga 28°C masih akan terasa di sekitar pukul 7 malam.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah prakiraan cuaca besok untuk wilayah Jakarta Selatan:

Baca Juga: Promo Pizza Hut & PHD 28-31 Agustus 2024, Cheesy Bites-Quartza Mulai Rp 109.000

Prakiraan Cuaca Jakarta Selatan

  • Pukul 05.00 WIB: Berawan tebal, suhu 24°C
  • Pukul 07.00 WIB: Berawan tebal, suhu 26°C
  • Pukul 09.00 WIB: Berawan tebal, suhu 30°C
  • Pukul 11.00 WIB: Cerah berawan, suhu 33°C
  • Pukul 13.00 WIB: Cerah berawan, suhu 35°C
  • Pukul 15.00 WIB: Berawan, suhu 32°C
  • Pukul 17.00 WIB: Berawan tebal, suhu 30°C
  • Pukul 19.00 WIB: Berawan tebal, suhu 28°C
  • Pukul 21.00 WIB: Berawan, suhu 27°C
  • Pukul 23.00 WIB: Berawan, suhu 26°C.

Selanjutnya: Cara yang Benar Membubuhkan e-Meterai di Dokumen Persyaratan CPNS 2024

Menarik Dibaca: Resep Cumi Bakar Jimbaran si Hidangan Seafood Bernuansa Khas Bali yang Penuh Pesona

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

Terbaru