Surabaya bakal berlakukan karantina wilayah, ini akses yang ditutup

Senin, 30 Maret 2020 | 22:14 WIB   Reporter: kompas.com
Surabaya bakal berlakukan karantina wilayah, ini akses yang ditutup

ILUSTRASI. Foto aerial suasana di sekitar patung Suro dan Boyo usai diresmikan di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (29/5/2019).


"Jadi hanya plat L (Surabaya) nanti yang boleh masuk, atau mungkin kalau dia bukan plat L tapi dia punya KTP Surabaya. Dan untuk (driver ojek) online juga kami batasi. Kamilakukan seleksi ketat keperluannya apa," kata dia.

Irvan menjelaskan, bagi kendaraan di luar plat L maupun masyarakat yang boleh masuk ke Surabaya tentu juga harus dalam kondisi steril. "Ini diharapkan nanti 24 jam dalam pengawasan untuk akses masuk ke Surabaya," ujar dia.

Saat ini, kebijakan karantina wilayah sedang Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) Kota Surabaya rumuskan. Irvan memastikan, kebijakan tersebut bakal segera berjalan pekan ini.

"Minggu ini, mungkin dalam satu dua hari ini. Setelah semua posko-posko lengkap, petugas juga sudah ter-ploting semua," ungkapnya.

Baca Juga: Presiden Jokowi umumkan darurat sipil dalam penanganan virus corona

Kendati demikian, sejak Jumat (27/3), Dinas Perhubungan bersama jajaran Kepolisian dan TNI sudah melakukan sosialisasi dan sterilisasi di 19 akses masuk ke Surabaya.

"Mulai hari Jumat kemarin kami sudah lakukan sosialisasi dan pembatasan-pembatasan (barrier). Jadi kami sudah kurangi yang empat-tiga lajur, menjadi satu lajur. Nanti mungkin akan menjadi satu lajur saja, jika benar-benar urgen," kata dia.

Penulis: Kontributor Surabaya, Ghinan Salman

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pekan Ini Surabaya Akan Terapkan Karantina Wilayah, Akses Keluar Masuk Dibatasi"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: S.S. Kurniawan
Terbaru