Tarif tol dalam kota segera naik, apa pendapat ekonom CSIS?

Minggu, 26 Januari 2020 | 18:39 WIB   Reporter: Rahma Anjaeni
Tarif tol dalam kota segera naik, apa pendapat ekonom CSIS?


Kemudian, bagi masyarakat yang menggunakan kendaraan roda empat, kenaikan tarif ini tentu akan meningkatkan alokasi pengeluaran mereka untuk biaya transportasi.

Tak hanya itu, biaya logistik dan transportasi secara otomatis juga akan naik, sehingga akan ada penyesuaian harga barang dan jasa.

Maka dari itu, Fajar mengimbau agar pemerintah perlu mencermati secara hati-hati dampak yang mungkin akan terjadi akibat dari kenaikan tarif tol ini.

Meskipun demikian, menurut Fajar kenaikan tarif ini tetap bisa menjaga pertumbuhan ekonomi di beberapa sektor. Contohnya, jika menilik dari sisi pengeluaran, kenaikan tarif ini tetap bisa menjaga pertumbuhan sektor konsumsi swasta/rumah tangga.

Baca Juga: Kenaikan Tarif Jalan Tol Menopang Kinerja Jasa Marga (JSMR)

Jika melihat dari sisi lapangan usaha, kenaikan tarif ini juga dapat menjaga pertumbuhan sektor industri pengolahan, sehingga angka pertumbuhan ekonomi sebesar 5% masih mampu dicapai di tahun 2020 ini.

Apabila berbicara mengenai dampak, Fajar mengira pada akhirnya dampak kenaikan tarif akan bermuara ke tingkat inflasi atau daya beli.

"Kalau dampak lain, ya dari inflasi tadi. Kenaikan biaya transportasi dan logistik akhirnya meningkatkan harga barang dan jasa, lalu menyebar ke sektor-sektor ekonomi lainnya," kata Fajar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru