Penumpang maskapai penerbangan Lion Air jurusan Bandung - Makasar dipastikan akan menjadi penumpang pertama yang memanfaatkan fasilitas terminal baru itu. Mereka dijadwalkan mulai check in dan boarding pada Rabu pukul 04.00 WIB. Kemudian penumpang Lion Air Bandung - Surabaya yang sama-sama take off dari Bandung pukul 06.00 WIB.
Lebih lanjut ia menyebutkan, pemindahan perangkat itu akan tuntas dalam semalam, sehingga keesokan harinya sudah bisa melayani penumpang di terminal baru yang berkapasitas 2,5 juta penumpang per tahun itu.
Bandara yang didesain dengan arsitektur modern dan atau khas tradisional Sunda, Julang Ngapak itu memiliki fasilitas layanan yang baru. Dengan ruangan lebih lapang dan ruang tunggu lebih luas itu Dorma Manalu menjamin tingkat kenyamanan calon penumpang maupun penumpang yang tiba di Bandara itu lebih baik lagi.
"Tingkat kenyamanan di Bandara Husein jelas akan meningkat, selain itu juga pelayanan check in dan boarding lebih leluasa," katanya.
Terminal Bandara Husein itu dibangun dalam nuansa modern dan bernuanda warna cokelat. Selian memiliki meja layanan untuk check in dan boarding lebih banyak, juga dilengkapi ruang tunggu yang melayani tiga pintu masuk pesawat, atau lebih banyak dibandingkan satu pintu di terminal lama.
Fasilitas cafetaria dan gerai cenderamata juga hadir di Bandara kebanggaan di Kota Bandung itu yang menampilkan beberapa gerai khas produk Jawa Barat maupun beberapa produk modern. Sebuah arena bermain anak serta ruang relaksasi juga hadir di bandara itu yang memberikan nuansa berbeda dari kondisi sebelumnya.
Sementara itu dinding terminal itu dihiasi oleh sejumlah lukisan karya pelukis Bandung yang dihibahkan melalui Wali Kota Bandung H Ridwan Kamil menambah artistik suasa di bandara itu.
"Lukisan di sini sumbangan dari seniman Bandung, dan kami sangat mengapresiasi," kata Dorma Manalu.
Pada Senin siang, pengerjaan hampir tuntas tinggal beberapa bagian yang dibenahi seperti posisi kursi serta beberapa bagian interior yang disempurnakan. Pada intinya, kata Dorma Manalu semuanya sudah siap dipergunakan nanti" katanya.