Pramono Anung Bakal Gelar Piala Gubernur untuk Rekrutmen Pemain Persija

Selasa, 05 November 2024 | 16:29 WIB   Reporter: kompas.com
Pramono Anung Bakal Gelar Piala Gubernur untuk Rekrutmen Pemain Persija

ILUSTRASI. Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Pramono Anung (kanan) dan Rano Karno (kiri) mengikuti debat pertama pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta tahun 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (6/10/2024). Calon gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung bakal menggelar Piala Gubernur dengan peserta dari perwakilan 44 kecamatan di Jakarta. ?


PILKADA - JAKARTA.Calon gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung bakal menggelar Piala Gubernur dengan peserta dari perwakilan 44 kecamatan di Jakarta. 

Hal itu dia lakukan sebagai upaya rekrutmen pemain Persija Jakarta. Rencana itu bakal dia jalankan jika telah terpilih sebagai gubernur Jakarta pada Pilkada 2024 Jakarta ini. 

"Bagaimana dengan pembinaan kepada klub-klub yang ada? Saya akan menginisiasi untuk 44 kecamatan yang ada Piala Gubernur dan kalau itu kompetisinya diadakan secara rutin, itu bisa menjadi tempat untuk rekrutmen para pemain yang akan bermain di Persija," kata Pramono Anung saat ditemui di Petojo, Selasa (5/11/2024). 

Pramono Anung menyebut Piala Gubernur bakal membantu Persija memiliki pemain-pemain lokal asal Jakarta.

Baca Juga: Pramono Anung Janjikan Rp 300 Miliar Suntikan Dana untuk Pedagang Tanah Abang

Dia juga percaya, dengan adanya pembinaan calon pemain muda Jakarta, bakal memperkuat posisi Persija itu sendiri.

"Sehingga dengan demikian, Persija juga mempunyai stok yang berasal dari dalam sendiri, dari kompetisi yang ada. Dan saya yakin itu akan menjadi kekuatan bagi Persija," tambah Pramono. 

Selain itu, Pramono Anung juga berjanji bakal merenovasi Stadion Voetbalbond Indonesische Jacatra (VIJ) di Petojo, Jakarta Pusat dan berencana menjadikan stadion tersebut sebagai basecamp Persija. 

Pramono menyebut, renovasi Stadion VIJ sangat memungkinkan dilakukan oleh Pemprov Jakarta sebab anggarannya ada.

"Jadi saya kalau dapat amanah jadi gubernur Jakarta, salah satu yang segera saya selesaikan adalah VIJ Petojo. Karena ini adalah cikal bakal Persija, yang pada waktu itu dinisiasi oleh Muhammad Husni Tamrin. Sehingga ini menjadi sejarah, mudah-mudahan bisa diperbaiki," kata Pramono.

Baca Juga: Program Work From Anywhere Diusung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta, Ini Kata Pengamat

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pramono Anung Bakal Adakan Piala Gubernur untuk Rekrutmen Pemain Persija", Klik untuk baca: https://megapolitan.kompas.com/read/2024/11/05/16155361/pramono-anung-bakal-adakan-piala-gubernur-untuk-rekrutmen-pemain-persija.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati
Terbaru