UPDATE Corona di Jakarta Rabu (15/9) positif 305, sembuh 375, meninggal 10

Rabu, 15 September 2021 | 17:48 WIB   Reporter: Syamsul Ashar
UPDATE Corona di Jakarta Rabu (15/9) positif 305, sembuh 375, meninggal 10

ILUSTRASI. Pengunjung mengaktifkan aplikasi PeduliLindungi sebagai syarat masuk ke pusat perbelanjaan Mal Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (8/9/2021).UPDATE Corona di Jakarta Rabu (15/9) positif 305, sembuh 375, meninggal 10. KONTAN/Cheppy A. Muchlis/08/09/2021


Hal ini mengingat meskipun pencapain vaksinasi corona di Jakarta secara realisasi sudah melebihi 100%, ternyata peserta vaksinasi yang asli warga ber Kartu Tanda Penduduk (KTP) DKI Jakarta baru sebesar 62% saja atau sebanyak  6.277.067 orang.

Artinya sekitar 38% atau setara dengan 3.847.235 warga dari luar DKI Jakarta yang telah mengikuti program vaksinasi corona di Jakarta.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia memaparkan, saat ini proses vaksinasi corona di Jakarta juga masih terus berlangsung. 

Baca Juga: Ternyata baru 62% warga Jakarta yang mengikuti vaksinasi dosis 1, ini penjelasannya

Untuk vaksinasi corona di Jakarta pada Vaksinasi Program, total dosis 1 saat ini sebanyak 10.124.301 orang (113,2%), dengan proporsi 62% merupakan warga ber-KTP DKI dan 38% warga KTP Non DKI. 

Jumlah peserta vaksinasi corona di Jakarta yang divaksin dosis 1 hari ini sebanyak 28.942 orang. Sedangkan, total dosis 2 kini mencapai 7.023.287 orang (78,5%), dengan proporsi 64% merupakan warga ber-KTP DKI dan 36% warga KTP Non DKI. Jumlah yang divaksin dosis 2 hari ini sebanyak 112.728 orang.

Lebih lanjut, Dwi menjelaskan pencapaian vaksinasi corona di Jakarta pada anak usia 12-17 tahun, untuk dosis 1 telah dilakukan sebanyak 85,8% dan untuk dosis 2 sebanyak 67,7%. 

Baca Juga: Jadi tuan rumah KTT G20, Indonesia menaruh harapan besar pada pemulihan ekonomi

Sedangkan vaksinasi corona di Jakarta bagi warga usia 18-59 tahun, untuk dosis 1 telah dilakukan sebanyak 120,1% dan vaksinasi dosis 2 sebanyak 80,1%. 

Adapun vaksinasi corona di Jakarta pada kelompok lansia, vaksinasi dosis 1 telah dilakukan sebanyak 89,6% dan vaksinasi dosis 2 sebanyak 78,2%. 

Sementara vaksinasi corona di Jakarta untuk program vaksinasi gotong royong, untuk dosis 1 telah diberikan kepada 209.110 orang dan dosis 2 sebanyak 180.037 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Syamsul Azhar

Terbaru