Viral Pembahasan Suhu Panas di Pulau Jawa, Ini Penjelasan BMKG

Jumat, 23 Agustus 2024 | 04:26 WIB Sumber: Kompas.com
Viral Pembahasan Suhu Panas di Pulau Jawa, Ini Penjelasan BMKG

ILUSTRASI. Sejumlah warganet mengeluhkan suhu panas yang terjadi di beberapa kota di Indonesia, khususnya di Pulau Jawa.


BMKG - JAKARTA. Sejumlah warganet di X (Twitter) mengeluhkan suhu panas yang terjadi di beberapa kota di Indonesia, khususnya di Pulau Jawa. 

Lantas, benarkah suhu panas tersebut karena Indonesia kan memasuki puncak kemarau 2024? 

Penjelasan BMKG 

Deputi Bidang Klimatologi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Ardhasena Sopaheluwakan menyampaikan, suhu panas di beberapa wilayah Indonesia disebabkan karena akan mulai masuk puncak kemarau 2024. 

"Suhu panas di beberapa wilayah di Pulau Jawa karena sudah mulai masuk puncak kemarau," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Selasa (20/8/2024). 

Ardhasena mengatakan bahwa puncak kemarau terjadi pada Agustus hingga September 2024. 

Menurutnya, suhu panas akan tetap terjadi di beberapa wilayah Indonesia hingga akhir September 2024. 

Selain itu, suhu panas di siang hari juga disebabkan oleh gerak semu Matahari dengan jarak terdekat dengan equator. 

"Puncak kemarau adalah bulan Agustus dan September ini. Periode kering ini akan berlangsung hingga akhir September," tambahnya. 

Meski beberapa wilayah mengalami cuaca panas yang terik, namun potensi hujan sedang hingga lebat masih berpotensi terjadi di sebagian wilayah Indonesia.

Baca Juga: BMKG: Cuaca Jakarta Hari Ini Dihiasi Awan Tebal, Lebih Sejuk dari Kemarin

Potensi hujan sedang hingga lebat di musim kemarau 

Dilansir dari laman resmi Instagram BMKG, potensi hujan di sejumlah wilayah Indonesia saat musim kemarau 2024 dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu:

- Gangguan fenomena gelombang Rossby Ekuatorial dan Madden Julian Oscillation (MJO) secara spasial dapat meningkatkan kemungkinan hujan 

- Adanya daerah pertemuan dan perlambatan angin yang mendukung pembentukan awan konvektif 

- Labilitas udara yang menciptakan kondisi atmosfer yang tidak stabil. 

Secara umum, kombinasi fenomena-fenomena cuaca tersebut diperkirakan memicu potensi cuaca yang signifikan dalam periode 20-27 Agustus 2024. 

Adapun potensi cuaca tersebut dapat berupa hujan sedang hingga hujan lebat, petir, dan angin kencang di sejumlah wilayah Indonesia berikut ini: 

1. Potensi hujan sedang hingga hujan lebat yang dapat disertai kilat, petir, dan angin kencang dapat terjadi di wilayah: 

  • Aceh
  • Sumatera Utara
  • Sumatera Barat
  • Jambi
  • Sumatera Selatan
  • Bengkulu
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Utara
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Selatan
  • Sulawesi Tenggara
  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua Barat Daya
  • Papua Barat
  • Papua Tengah
  • Papua Pegunungan
  • Papua Papua Selatan. 

2. Potensi angin kencang dapat terjadi di beberapa wilayah berikut: 

  • Nusa Tenggara Barat
  • Nusa Tenggara Timur
  • Maluku
  • Papua Selatan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Warganet Keluhkan Suhu Panas Pulau Jawa, Sampai Kapan? Ini Kata BMKG"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Terbaru