​Inil arti Shio Kerbau dan daftar lengkap 12 shio yang lain

Minggu, 14 Februari 2021 | 08:15 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
​Inil arti Shio Kerbau dan daftar lengkap 12 shio yang lain


IMLEK - Tahun Baru Imlek 2021 jatuh pada hari ini, Jumat (12/2/2021). Setiap Tahun Baru Cina diberi salah satu dari 12 tanda zodiak atau shio.

Mengikuti kalender China, Tahun 2021 adalah Tahun Kerbau Logam. Dirangkum dari Japan Times, kerbau adalah hewan kedua dari zodiak China. 

Kerbau menunjukkan kerja keras, positif, dan kejujuran. Seorang astrolog China di Hong Kong, Jupiter Lai mengatakan, kerbau juga mempunyai karakter membumi, setia, lembut, dan dapat dipercaya.

Karakter kerbau tersebut tidak hanya terdapat pada zodiak China. Hewan ini telah diwakili dalam agama, seni, sastra, dan budaya populer di seluruh Asia Timur selama berabad-abad. 

Baca Juga: Apa sektor usaha dan profesi yang bakal bernasib baik di Tahun Kerbau Logam?

Di China kerbau memiliki penghargaan tinggi lantaran pentingnya dalam pertanian. Di China, kerbau dianggap sebagai hewan kekuatan yang dikaitkan dengan panen dan kesuburan. 

Diyakini juga bahwa menempatkan patung kerbau dari logam di dasar sungai dapat mencegah banjir. 

Seni feng shui China kuno, yang menyelaraskan manusia dengan lingkungannya menggunakan kekuatan energi, juga menganggap hewan itu bertuah, yang telah memberikan kerbau karakter untuk mengabulkan permintaan.

Baca Juga: Kerbau Logam Membawa Sentimen Bullish, Cermati Saham Pemberi Hoki Tahun Ini

Daftar 12 shio Tahun Baru China 

Shio di China terdiri dari 12 hewan. Dirangkum dari Cosmopolitan, berikut daftar 12 shio di Tahun Baru China: 

1. Tikus (1936, 1948, 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, 2020)

Tikus dikenal dengan pesona dan kreativitasnya. Tikus juga dikenal lugas, sangat ingin tahu, menyenangkan, dapat diandalkan, dan merupakan pencari kesepakatan.

Tikus akan bermurah hati hanya kepada orang yang paling dekat dengannya. 

2. Kerbau (1937, 1949, 1961, 1973, 1985, 1997, 2009)

Kerbau melambangkan keberuntungan melalui kerja keras dan ketabahan. Kerbau juga dikenal memiliki sifat yang sabar, tak kenal lelah, dan menyukai rutinitas. 

Selain itu, kerbau juga pendengar yang baik meski keras kepala atau pemikirannya susah diubah.

Baca Juga: Ini sektor usaha dan profesi yang diramal bersinar di tahun kerbau logam

3. Macan (1938, 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, 2010)

Macan mempunyai karakter pemberontak, penuh warna, dan tidak dapat diprediksi, namun dapat memunculkan kekaguman dan rasa hormat. 

Karakter macan selalu siap beraksi, tak kenal takut, dan bisa berjuang dengan keraguan. 

4. Kelinci (1939, 1951, 1963, 1975, 1987, 1999, 2011)

Kelinci memiliki karakter yang cenderung tenang, memiliki banyak nasihat, dan sebisa mungkin menghindari drama. Mereka juga suka mengelilingi diri mereka dengan keindahan namun bisa menjadi cenderung menjadi pemurung.

Baca Juga: Harga mulai Rp 600.000, emas model baru dari Antam ini punya keistimewaan

5. Naga (1940, 1952, 1964, 1976, 1988, 2000, 2012)

Karakter shio naga yakni penuh energi dan kekuatan, hidup yang penuh warna, dan selalu sibuk. Pemilik shio naga juga terkenal eksentrik, penuntut, tidak pernah kekurangan teman atau pengagum. 

6. Ular (1941, 1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013)

Karakter shio ular introspektif dan bisa terlihat sebagai misteri pada awalnya karena terlihat memiliki dunianya sendiri. Mereka sangat intuitif dan tidak suka terburu-buru saat menganalisis situasi, anggun dan bersuara lembut.

7. Kuda (1942, 1954, 1966, 1978, 1990, 2002, 2014)

Orang yang lahir dengan shio Kuda memiliki sifat penuh dengan optimisme dan energi tinggi, meskipun suasana hati mereka dapat menyebabkan mereka menjadi pemarah.

Selain itu, mereka juga intuitif, banyak bicara, dan dapat mendorong orang yang paling pemalu untuk terbuka tentang kehidupan mereka. 

Baca Juga: Antam jual produk baru edisi Imlek, harganya mulai Rp 600.000

8. Kambing (1943, 1955, 1967, 1979, 1991, 2003, 2015)

Karakter shio kambing yakni memiliki hati yang besar dan komitmen untuk membantu sesama. Seringkali pemalu, mereka biasanya tertarik pada bidang yang berhubungan dengan kreativitas, seperti seni. 

Karakter shio kambing juga baik hati dan penyayang. 

9. Monyet (1944, 1956, 1968, 1980, 1992, 2004, 2016)

Monyet memiliki karakter penemu. Orang yang lahir di tahun monyet menyukai tantangan, seorang penghibur alami, serta menyukai kreativitas. 

Karakter shio monyet dapat memecahkan masalah yang rumit dengan mudah, sangat pandai,  ambisius dan dapat mencapai hal-hal yang tidak berani dicoba orang lain.

10. Ayam (1945, 1957, 1969, 1981, 1993, 2005, 2017)

Shio ayam jantan terkadang memiliki karakter kurang ajar dan terlalu percaya diri, tetapi pada dasarnya, mereka bisa jadi sangat tradisional. Pemiliki shio ayam jantan juga suka menjadi pusat perhatian, karismatik alami, dan pendongeng yang berbakat.

Baca Juga: Antam meluncurkan produk logam mulia baru bertemakan Tahun Kerbau Logam

11. Anjing (1946, 1958, 1970, 1982, 1994, 2006, 2018)

Seseorang yang lahir di tahun Anjing adalah orang yang cerdas dan terus terang. Mereka memiliki rasa kesetiaan yang dalam dan hasrat akan keadilan dan kesetaraan. Orang yang lahir di bawah tahun ini secara alami tahu bagaimana menghubungkan orang dan bekerja dengan orang lain. 

12. Babi (1947, 1959, 1971, 1983, 1995, 2007, 2019)

Babi melambangkan kejujuran, kesederhanaan, dan keberanian. Babi juga dikenal maksimal dalam melakukan sesuatu baik dalam percintaan, persahabatan, maupun kemurahan hati. 

Dengan kepribadian yang besar dan hasrat untuk berekspresi, Babi tidak pernah kekurangan teman. 

Selanjutnya: 4 Zodiak yang berpotensi jadi kaya raya di 2021, Anda termasuk?

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 Tampilkan Semua
Editor: Virdita Ratriani
Terbaru