UPDATE corona di Jakarta Jumat 23 Juli, positif 8.033, sembuh 14.442, meninggal 157

Jumat, 23 Juli 2021 | 20:20 WIB   Reporter: Syamsul Ashar
UPDATE corona di Jakarta Jumat 23 Juli, positif 8.033, sembuh 14.442, meninggal 157

ILUSTRASI. Keluarga menghadiri pemakaman jenazah Covid 19 di TPU Rorotan, Jakarta, Rabu (14/7/2021). UPDATE corona di Jakarta Jumat 23 Juli, positif 8.033, sembuh 14.442, meninggal 157. KONTAN/Fransiskus Simbolon


Untuk Vaksinasi Program, vaksin corona di Jakarta total dosis 1 saat ini sebanyak 6.870.297 orang atau 77,9% dari, target populasi

Adapun jumlah warga yang divaksin corona di Jakarta untuk dosis 1 secara harian sebanyak 117.009 orang.

Sementara total dosis 2 vaksinasi corona di Jakarta saat ini sudah mencapai 2.124.049 orang atau setara 24,1% dari total target populasi, dengan jumlah yang divaksin dosis 2 hari ini sebanyak 56.416 orang. 

Adapun target vaksinasi corona di Jakarta yang ditetapkan Presiden RI agar dipenuhi pada akhir Agustus adalah 7,5 juta penduduk usia 12 tahun ke atas. 

Sementara, Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan menetapkan target total vaksinasi corona di Jakarta sebanyak 8,8 juta penduduk Jakarta divaksin untuk menciptakan kekebalan komunitas.

Pada kesempatan itu Dwi juga menyarankan kepada warga DKI Jakarta agar segera melakukan vaksinasi corona di Jakarta.

Untuk mendapatkan vaksinasi corona di Jakarta, warga dapat langsung mendatangi tempat-tempat vaksinasi baik di sentra vaksinasi maupun di fasilitas kesehatan terdekat. 

Namun, untuk mempercepat proses vaksinasi corona di Jakarta, Dei menyarankan agar warga mendaftar secara online melalui aplikasi JAKI atau situs corona.jakarta.go.id/vaksinasi. 

Dengan mendaftar vaksinasi corona di Jakarta secara online, warga dapat memilih waktu dan tempat vaksinasi sendiri, sekaligus bisa melakukan pre-screening tes online.

Untuk menemukan tempat vaksinasi corona di Jakarta yang dekat dengan tempat tinggal, Dwi juga menyarankan warga juga mengeceknya melalui aplikasi google maps. 

SELANJUTNYA>>>

Editor: Syamsul Azhar

Terbaru